TUGAS MATA KULIAH TEKNOLOGI OPEN SOURCE

advertisement
TUGAS MATA KULIAH
TEKNOLOGI OPEN SOURCE
Nama : Abdullah
Nim : 14111065
Prodi : Teknik Informatika
a. Pengertian Server Virtualization.
Server Virtualisasi adalah suatu metode / teknologi yang digunakan untuk
menjalankan beberapa sistem operasi secara independent dalam satu server. Cara
ini digunakan untuk mengoptimalkan pemakaian sebuah server dalam rangka
memaksimalkan investasi server infrastruktur.
b. Perbandingan beberapa server Virtualization :
1. Proxmox VE
Proxmox VE (Virtual Environtment) adalah distribusi berbasis Debian etch
(x86_64). Proxmox adalah paltform virtualisasi bersifat opensource yang
mendukung untuk menjalankan virtual mesin berbasis KVM dan OpenVZ.
Fitur yang ditawarkan oleh Proxmox VE adalah sebagai berikut:
 High performance and scalability
 Full Virtualization – KVM
 OS Virtualization – OpenVZ
 Live Migration
 Open Source
 High Availability Cluster
 RESTful web API
 Proxmox Cluster file system
 Rich web app for Management
 Backup and Restore
 Role-based Administration
 Multiple Authentication sources
 Network Model
 Storage Model
Untuk urusan mengatur mesin-mesin vertual dan cluster, Proxmox menyediakan
sebuah kontrol panel berbasis web, dari kontrol panel ini anda bisa melakukan
semua pekerjaan yang dibutuhkan untuk mengatur mesin virtual anda.
Proxmox berbasis debian etch x86_64, oleh karenanya Proxmox hanya bisa
diinstall pada mesin berbasis 64 bit, Proxmox tidak akan bisa diinstall pada mesin
berbasis i386. Untuk menggunakan KVM pada proxmox anda juga harus
memastikan prosesor yang anda gunakan support fitur virtualisasi pada
hardware (hardware virtualization) baik intel VT atau AMD-V, berbeda dengan
KVM, jika anda menggunakan OpenVZ anda tidak membutuhkan hardware
virtualization ini.
2. Mvware vSphere
suatu perangkat lunak atau software virtual machine yang biasanya untuk
menciptakan dan mensimulasikan pc secara virtual dengan cara mengkloning
nya.
dengan menggunakan sistem OS apapun mulai dari windows, mac, linux, install
mikrotik di vmware dan lain sebagainya. Kita bisa bereksperimen tanpa harus
kehilangan atau kerusakan pada OS utama. Intinya fungsi VMware dapat
menjalankan banyak sistem operasi atau OS dalam satu PC atau laptop.
Spesifikasi untuk menggunakan virtual machine vmware minimal RAM 2GB dan
Hardisk minimal 20GB untuk guest OS. Disarankan menggunakan PC atau laptop
diatas 4GB RAM agar komputer utama sobat tidak lemot.
3. Windows Hyper-V
Hyper-V atau Hypervisor adalah salah satu role yang terdapat pada Windows
Server 2012. Hypervisor memungkinkan sebuah server/komputer fisik Physical
Machine) menjalankan beberapa sistem operasi secara bersamaan seolah
memiliki banyak komputer/server yang bisa dijalankan sekaligus (Virtual
Machine).
Sebenarnya Hyper-V bukanlah role baru yang ada pada Windows Server 2012,
tapi sudah ada sejak Windows Server 2008, dan windows Server 2008 R2. HyperV saat ini juga terdapat pada Windows 8 Pro dan Windows 8 Enterprise.
Untuk dapat menjalankan role Hyper-V, dibutuhkan processor yang sudah
support teknology virtualisasi, yaitu Intel-VT atau AMD-V.
4. Citrix XenServer
XenServer merupakan server virtualization platform dari citrix, untuk
mengoptimalkan Windows dan linux virtual server, dimana semuanya
memerlukan kemampuan membuat dan manage sebuah virtual infrastructure.
Untuk menjalankan Xen, sistem operasi dasar harus dimodifikasi secara khusus
untuk kebutuhan tersendiri dan dengan cara ini dicapai kinerja virtualisasi sangat
tinggi tanpa hardware khusus. XenServer jalan langsung di hardware server
tanpa memerlukan sistem operasi. XenServer bekerja di element-element yang
sederhana dari physical Machine (seperti hard drives, resources and ports) dan
mengalokasikan ke virtual machines (VMs) yang sedang berjalan.
Download