04 Modul ke: Fakultas Psikologi Program Studi Psikologi Psikologi Sosial I TEORI DASAR PSIKOLOGI SOSIAL Setiawati Intan Savitri,S.P., M.Si. Teori Dasar Dalam Psikologi Sosial • I. Teori psikoanalisis dari Sigmund Freud Teori ini mengatakan bahwa perilaku dimotixasi dari dalam oleh dorongan dan impuls internal yang kuat seperti seksualitas dan agresi. • II. Teori behaviorism yang dikembangkan oleh Ivan Pavlov, B.F. Skinner fokus pada perilaku yang dapat diamati, tidak tertarik pada pemikiran dan perasaan subyektif. Mempelahari yg dpt dilihat dan diukur secara langsung. Behavioris berpendapat bahwa perilaku saat ini adalah hasil proses belajar masa lalu dan meneliti cara lingkungan membentuk perilaku. Teori Dasar Dalam PsikoSos • III. Teori Gestalt Psychology dikembangkan oleh Wolfgang Kohler, Kurt Koffka, Kurt Lewin • Fokus mereka adalah cara pada cara individu memandang dan memahami obyek, kejadian dan orang. Menurut mereka, orang memahami situasi atau kejadian bukan sebagai sesuatu yang tersusun dari elemen diskrit tetapi sebagai “keseluruhan yang dinamis”. Mengapa banyak Teori PsikoSos? • Banyaknya teori psikologi sosial menggambarkan bahwa terdapat banyak perspektif yang berbeda-beda untuk menjelaskan suatu perilaku yang sebenarnya kurang lebih sama. TEORI BELAJAR SOSIAL: A. BANDURA TEORI LAPANGAN: KURT LEWIN • Menurutnya segenap peristiwa perilku seperti bermimpi, berkeinginan atau bertindak merupaka fungsi dari ruang hidupnya. Dengan formula b (behavior), p (person), dan e (environment) dijelaskan bahwa perilaku manusia merupakan hasil dari interaksi karakteristik kepribadian individu dan lingkungannya. Dalam hal ini lingkungan sebagai ruang hidup tidak dapat dipisahkan dari kesatuan dengan kepribadian manusia. Ruang hidup terdiiri atas peristiwa-peristiwa di masa lalu, sekarang dan masa depan. TEORI KOGNITIF: PIAGET, VIGOTZKY • Bahwa orang cenderung secara spontan mengelompokkan dan mengkategorikan obyek. Kedua, orang mudah memandang sesuatu sebagai menonjol (“tokoh”) dan memandang beberapa hal lain sebagai sesuatu yang kurang menonjol (*latar belakang). Biasanya stimuli yang penuh warna, berisik unik dianggap menonjol sedangkan stimuli yang jauh, sepi, umum, datar dan lemah sebagai latar belakang. Teori Kognitif Beda Teori Kognitif dan Belajar • Pendekatan kognitif berbeda dengan dengan pendektan belajar dalam dua hal, pertsms, pendekatan kognitif lebih berfokus pada persepsi saat ini daripada pengalaman masa lalu. Kedua, pendekatan kognitif lebih memerhatikan arti penting persepsi atau interpretasi seseorang terhadap situasi, bukan pada “realitas” obyektif dari situasi. • TEORI PERTUKARAN SOSIAL: Goerge Homan • Menurut teori pertukaran sosial, individu memasuki dan mempertahankan suatu hubungan sosial dengan orang lain karena ia merasa mendapat banyak keuntungankeuntungan berupa ganjaran dari hubungan itu. • Kata Kunci: Kerjasama dg orang lain, interdependen dg orang lain, saling menguntungkan. Social Exchange Theory? How To Explain This? Teori Peran: B.J. Biddle • Teori peran memberi penelaahan terhadap perilaku sosial dengan penekanan pada konteks status, fungsi dan posisi sosial yang terdapat dalam masyarakat. Peran adalah sekumpulan norma yang mengatur individuindividu berada dalam suatu posisi atau fungsi sosial tertentu memiliki keharusan untuk berperilaku tertentu. Perilaku sosial seseorang dalam sebuah kelompok merupakan hasil aktualisasi dari peran tertentu. Teori Genetik: Lorenz dan Mc.Dougal • Teori ini menekankan kualitas pembawaansejak lahir atas tingkah laku sosial. Dengan asumsi dasar komponen dari tingkah lakusosial berhubungan atau mempunyai akar pada penyebab genetik yang tidakdipelajari..Beberapa tokoh teori ini adalah Konrad Lorenz, WilliamMcDougal. Teori Genetik • Menurut Lorenz :tingkah laku agresi adalah perwujudan dari instink agresi yang dibawa sejak lahir danberasal dari kebutuhan untuk melindungi diri. • Sedangkan Mc Dougal: mengatakan bahwa banyak tingkah spesifik dapat dijelaskan dalam istilah instink dimana ada ,tingkah laku memiliki tujuan langsung yang tidak dipelajari.Misalnya ibu melindungi anaknya maka diamenjelaskan tingkah laku tersebut sebagai parental instink.Kebutuhan untuk berinteraksi dgn org lain disebut sebagai “insting berkumpul” TEORI PSIKOANALISA: Freud • Teori ini menekankan bahwa orang bergerak melewati suatu tahapan (stage) yg pasti selama tahun-tahun awal perkembangan yang berhubungan dengan sumber-sumber kesenangan seksual (sexual pleasure) yaitu tahap oral, anal, phalik dan genital. Psikoanalisa • Dasar teori psikoanalisa adalah : • Tingkah laku orang dewasa merupakan refleksipengalaman masa kecilnya. • Tingkah laku org dewasa merupakan refleksi pengalaman masa kecilnya. • Misalnya dalam memahami perilaku agresifitas, tingkah laku agresi dipandang sebagai manifestasi pembawaan sejak lahir. Sedangkan prasangka pada orang lain, dipandang sebagai konflik individu pada masa kecil dengan orang tuanya yang otoriter yang kemudian direfleksikan dalam ketidak sukaannya pada orang-orang dewasa yang tidak mirip dengan dirinya Teori Psikoanalisis Tentang Sikap Sosial : W.Sarnoff • Teori ini diajukan oleh Sarnoff, materi teori ini menyangkut sikap (attitude) yang diterangkan berdasarkan mekanisme pertahanan ego. Menurut Sarnoff dalam Sarwono (1984:173) diantara berbagai sikap yang ditunjukan oleh manusia, ada yang fungsinya mempertahankan ego dari ancaman bahaya, baik yang datang dari luar maupun dari dalam diri sendiri. Psikoanalisa • Pengaruh psikoanalisa terhadap psikologisosial relatif lebih sedikit jika dibandingkandengan teori lainnya.dengan alasan teori psikoanalisa memprediksi tingkah laku berdasarkan prosesproses ketidaksadaran yg sulit diobservasi, sehingga sulit diuji secara ilmiah untuk membuktikan keabsahannya. Teori psikoanalisa hanya dapat menggambarkan fakta tetapi tidak dpt dipakai sbgai prediktor tingkah laku. Terima Kasih