pengaruh teknik hedging terhadap eksposur transaksi

advertisement
INTISARI
Perusahaan yang melakukan transaksi internasional akan sangat
dipengaruhi oleh fluktuasi kurs valuta asing. Fluktuasi nilai tukar yang dihadapi
perusahaan multinasional yang terus menerus dari waktu ke waktu akan
menimbulkan resiko bagi pihak-pihak yang melakukan transaksi dengan
menggunakan mata uang asing. Nilai dari transaksi-transaksi kas di masa depan
dipengarui oleh fluktuasi nilai tukar dinamakan dengan eksposur transaksi.
Eksposur transaksi mengukur perubahan nilai transaksi akibat perbedaan antara
kurs valuta asing pada saat transaksi disepakati dan pada saat transaksi
diselesaikan.
Dibutuhkan strategi-strategi agar manajemen keuangan perusahaan
multinasional tetap terlindungi dari berbagai kemungkinan yang dapat merugikan
perusahaan. Adapun tindakan yang dapat dilakukan pihak manajemen yaitu
dengan melakukan hedging (teknik lindung nilai). Hedging adalah melindungi
perusahaan yang melakukan transaksi ekspor-impor sehingga dapat terhindar dari
resiko fluktuasi kurs valuta asing atau suku bunga. Prinsipnya adalah untuk
melakukan komitmen penyeimbangan dalam valuta asing yang sama sehingga
perusahaan tersebut dapat mengurangi kerugian yang akan ditimbulkan oleh
fluktuasi kurs valuta asing.
Tujuan dari skripsi ini adalah untuk mengetahui pengaruh teknik hedging
terhadap eksposur transaksi akibat fluktuasi kurs valuta asing pada PT Unilever
Indonesia Tbk. Teknik hegding dapat dipilih perusahaan untuk melindungi
seluruh atau sebagian transaksi internasionalnya. Salah satunya yaitu Future
Contract Hedging yaitu menghindari eksposur transaksi yang tidak diharapkan
dengan cara mengunci nilai tukar pada transaksi di masa yang akan datang.
Pengaruh teknik hedging terhadap eksposur transaki akibat fluktuasi kurs
valuta asing pada PT Unilever Indonesia Tbk diukur dengan menggunakan
analisis regresi sederhana dengan Uji F dan Uji t. Hasil dari pengujian
membuktikan bahwa antara teknik hedging dengan eksposur transaksi mempunyai
pengaruh yang signifikan terhadap hutang valas dengan persamaan Y =
1341317357,874 + 0,480x dimana F hitung sebesar 28.64 >F tabel sebesar 4.18
dan uji t membuktikan nilai sig. 0.000 < 0.05, sehingga Ho ditolak.
Kata kunci : perusahaan multinasional, valuta asing, fluktuasi valuta asing,
eksposur transaksi, teknik hedging.
i
ABSTRACT
The company which is doing international transactions will very
influenced by foreign currency rate fluctuation. Fluctuation exchange rate that
faced by multinational company from time to time will generate risk to parties
which is doing transaction by using foreign money. The assess from cash
transaction in future is influenced by exchange rate fluctuation named transaction
exposure. Transaction Exposure measure change assess transaction effect of
difference between foreign currency rate at the time of transaction agreed and at
the time of transaction finished.
The strategies is needed for multinational company so finance
management can be protected by possibilities able will harm company. The action
that able to be done by management is hedging ( covert technique of value).
Hedging is protecting company which doing ekspor-impor transaction so that earn
protected from foreign currency rate fluctuation risk or rate of interest. Its
principal is to compensating commitment in same foreign currency so the
company can lessen loss to be generated by foreign currency rate fluctuation.
The intention of this task are to know the influence hedging technique to
transaction exposure effect of foreign currency rate fluctuation at PT Unilever
Indonesia Tbk. Technique Hedging can be selected company to protect all or
some of international transactions. One of them that is Future Contract Hedging is
avoiding transaction exposure which not expected by locking exchange rate of
transaction in the future.
The influence of hedging technique to transaction exposure effect of
foreign currency rate fluctuation at PT Unilever Indonesia Tbk measured by using
simple regresi analysis with Test F and Test t. The result prove that between
hedging technique with transaction exposure have significant influence to foreign
currency debt with equation of Y = 1341317357,874 + 0,480x where F of count
equal 28.64 > F of tables equal 4.18 and t test prove sig value. 0.000 < 0.05, so
that Ho refused.
Keywords: multinasional company, foreign currency, foreign exchange,
transaction exposure, hedging technique.
ii
Download