Himbauan Pada Sidang Senat Terbuka Mahasiswa Baru

advertisement
Himbauan Pada Sidang Senat Terbuka Mahasiswa Baru UPN Vetran
Yogyakarta
SLEMAN – Senin (14/08/2017) pukul 08.30 wib di Kampus UPN Veteran Yogyakarta
Condongcatur Depok Sleman telah berlangsung sidang terbuka senat Universitas Pembangunan
nasional Veteran Yka dalam rangka penerimaan Mahasiswa baru tahun Akademik 2017/2018.
yang dihadiri lk 2358 Orang.
Sidang terbuka dihadiri oleh Dir Binmas Polda DIY Kombes Pol Rudi Heru Susanto,SH., MH, dari
BNN Provinsi DIY Heri Susanto, Prof Dr C Danisworo, Kol Inf Santoso Dephan, dan 2358
mahasiswa peserta senat.
Rektor UPN Veteran Prof. Dr. Sari Bahagiarti K.M.Sc menyampaikan selamat datang dan
bergabung kepada mahasiswa baru yang sejatinya merupakan pioner pembangunan bangsa
Indonesia. Dalam hal pendidikan, perguruan tinggi dapat menghasilkan modal insani yang
berkualitas dapat bersaing secara gerobal. UPN Veteran akan menyiapkan sumber daya
manusianya yang tangggap, tangguh dan teringinas.
Pada mahasiswa baru saya berpesan hendaklah kalian bersiap diri untuk mengikuti proses
pembelajaran secara baik dan benar manfaatkan fasilitas yang ada dan bergabunglah dengan
organisasi kemahasiswaan untuk mengembangkan kemampuan berorganisasi di kampus.
Dir Binmas Polda DIY Kombes Pol Rudi Heru Susanto, SH yang menyampaikan informasi tentang
paham radikalisme. Radikalisme merupakan proses transfer sistem pemahaman memperbolehkan
kekerasan sebagai cara untuk membuat perubahan sosial. Perjuangan merebut kemerdekaan,
perjuangan mempertahankan kemerdekaan, dan Nasionalisme.
Bapak Heri Santoso, S.Psi dari BBN memberikan materi pencegahan dan penyalahan narkoba.
Selama ini penggunaan candu dijadikan obyek pemasaran terus menerus. Miniatur Indonesia yang
terkenal akan kota pelajar dan pariwisata menjadikan para kurir dan bandar masuk ke pintu-pintu
kampus dan tempat pariwisata dalam memasukan sindikat bandar narkoba. Strategi operasional
penanganan permasalahan norkoba pencegahan, pemberantasan, rehabilitasi Indonesia akan jaya
apabila generasinya tidak memakai narkoba.
Kol. Inf. Santoso Dephan memberikan materi bela negara. Mahasiswa adalah putra-putri bangsa
jadilah kalian sebagai generasi masa depan yang utuh dan mengusai ilmu pengetahuan dan
teknologi dan teruslah berkarya. Upaya bela negara di atur dalam undang-undang No.3 Tahun
2002 bela negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang di jiwai kecintaanya kepada
negara kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan pancasila dan UUD 1945.
Himbauan Pada Sidang Senat Terbuka Mahasiswa Baru UPN Vetran
Yogyakarta
Usai sambutan acara dilanjutkan dengan kegiatan intern mahasiswa hingga berakhir pukul 16.00
wib.(krz)
Download