Super Indo Perkenalkan Produk Berkualitas Pada Anak (Februari 2014) Image not readable or empty /upload/images/pik 2.jpg Kunjungan TK Early Me di Super Indo Pantai Indah Kapuk, Jakarta, Kamis (13/2). Terhitung sejak 12 Februari hingga 15 Februari 2014, Super Indo mendapat kunjungan puluhan pelajar dari Taman Kanak-kanak. Super Indo dipercaya oleh para pengajar untuk menjadi tempat belajar anak-anak usia dini dalam mengenal produk-produk segar berkualitas seperti yang disediakan Super Indo. Kualitas produk di Super Indo khususnya produk segar memang dikenal unggul dibandingkan tempat lain. Sayur, buah dan produk segar lainnya dijaga kualitasnya agar tetap segar hingga ke tangan konsumen. Para pelajar dipandu oleh karyawan Super Indo mengitari setiap lorong-lorong belanja melihat seluruh produk sesuai pengelompokannya. Dari sini, anak-anak mendapat pengetahuan tentang cara menjadi konsumen cerdas dengan memilih produk yang sehat, bernutrisi, dan aman untuk dikonsumsi. Hal ini sejalan den gan visi Super Indo dimana Super Indo selalu menyediakan produk yang sehat, bernutrisi, aman, terjangkau, dan berkelanjutan. Sebuah kombinasi sempurna untuk mendapatkan produk yang berkualitas. Para pelajar yang masih polos tersebut terlihat sangat menikmati pengalaman berbelanja di supermarket. Selain mendapat pengetahuan tentang beragam produk segar seperti buah dan sayur, para pelajar juga mendapatkan pengalaman berbelanja yang dapat mereka gunakan kelak ketika telah dapat berbelanja sendiri di supermarket. Harapannya, Super Indo dapat menjadi media pembelajaran yang baik untuk lingkungan sekitar sehingga kehadiran Super Indo dapat dirasakan manfaatnya oleh warga lebih dari hanya tempat belanja. Image not readable or empty /upload/images/cmi.jpg Siswa TK Bina Insani mendapatkan pengetahuan tentang daging yang sering mereka konsumsi di Super Indo Cimahi, Kamis(13/2) . Image not readable or empty /upload/images/KLA.jpg Karyawan Super Indo Kaliabang, Bekasi mengarahkan siswa TK Smart Calistung dalam kunjungannya, Rabu (12/2). Image not readable or empty /upload/images/ksb.jpg Siswa TK Bunga Bangsa asyik melahap Apel dalam kunjungannya di Super Indo Kesambi, Cirebon, Sabtu (15/2).