HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DAN ORIENTASI MASA DEPAN BIDANG PENDIDIKAN PADA SISWA/I SMP (Suatu penelitian pada anggota komunitas D.A.R.E. for Youth di Bandung) SKRIPSI Diajukan untuk menempuh Ujian Sarjana pada Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha Oleh : YULI YOHANNA NRP : 1030032 FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS KRISTEN MARANATHA BANDUNG 2016 KATA PENGANTAR Puji dan syukur peneliti haturkan pada Tuhan Yesus Kristus, karena berkat hikmat dan anugerah-Nya peneliti dapat menyelesaikan tugas penelitian akhir di Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha. Penelitian ini bangkit dari kepedulian peneliti terhadap bidang Psikologi Sosial, khususnya mengenai hubungan dukungan sosial teman sebaya dan orientasi masa depan pada remaja. Penyusunan penelitian ini mendapatkan berbagai perhatian, dorongan, bimbingan serta dukungan dari berbagai pihak sehingga dapat diselesaikan dengan baik. Oleh karena itu, pada kesempatan ini peneliti ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada : 1. Dra. Irene P. Edwina, M. Si., Psik., selaku Dekan Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha. 2. Dra. Sumiarti Soemarno, S. Psi, Psik., selaku Dosen Pembimbing Utama yang telah bersedia meluangkan waktunya untuk memberikan bimbingan berupa masukan-masukan sehingga tugas ini dapat selesai sesuai dengan semestinya. 3. M. Yuni Megarini C., M. Psi., Psik., selaku Dosen Pembimbing Pendamping yang telah memberikan masukan, arahan dan dukungan kepada peneliti, sehingga tugas ini dapat selesai sesuai dengan semestinya. 4. Drs. Timotius Adi Tan, MA, CBC. dan pengurus komunitas DARE for Youth yang telah banyak memberikan bantuan dan motivasi, serta bersedia meluangkan waktunya untuk diwawancarai oleh peneliti. vi 5. Keluarga peneliti yang selalu memberikan dorongan berupa materi maupun imateriil, serta dukungan doa dan perhatiannya. 6. Edgar Sulistyo Gunawan, S. Psi., ACMC, CT. NLP , yang selalu memberikan dukungan dan memotivasi peneliti untuk tidak menyerah dan terus melakukan yang terbaik sehingga penelitian ini dapat diselesaikan. 7. Rekan-rekan seperjuangan, Florence, Rosty, Queeny, Jessica, Grace, Anzella dan lainnya yang tidak dapat disebutkan satu per satu, yang telah saling mendukung dan membantu dalam pembuatan penelitian ini. 8. Pihak-pihak lain yang tidak bisa disebutkan satu per satu. Suatu kebahagiaan tersendiri bagi peneliti dapat membagi pengetahuan kepada pembaca dan masyarakat pada umumnya. Sungguh besar harapan peneliti agar penelitian ini dapat diteliti lebih lanjut dan dapat berguna untuk mahasiswa fakultas psikologi khususnya. Terima kasih. Bandung, November 2016 Peneliti vii