Optimisme terhadap Kehidupan Pernikahan pada Pasangan

advertisement
BAB V
PENUTUP
5.1
Kesimpulan
Kesimpulan yang dapat ditarik dari pembahasan tentang Optimisme
terhadap Kehidupan Pernikahan pada Pasangan Menikah dengan Tingkat
Pendidikan Istri lebih Tinggi adalah: kedua subjek dalam penelitian ini
memiliki optimisme terhadap kehidupan pernikahan yang dijalani walaupun
ada perbedaan tingkat pendidikan antara subjek dengan suami, yaitu tingkat
pendidikan subjek yang lebih tinggi. Subjek sebagai istri yang memiliki
tingkat pendidikan lebih tinggi memandang perbedaan tingkat pendidikan
dalam rumah tangga dengan lebih bijak dan optimis akan ada masa depan
yang bahagia. Kedua subjek memenuhi aspek-aspek dalam optimisme,
diantaranya Permanence, subjek memiliki pandangan bahwa kebahagiaan
akan terjadi dalam kehidupan rumah tangganya dimasa yang akan datang,
hal ini menggambarkan subjek memiliki keyakinan hal baik akan terjadi dan
bersifat lama atau permanen. Pervasiveness, subjek yakin bahwa banyak
hal yang lebih penting dari pada tingkat pendidikan dalam membangun
rumah tangga, subjek memandang tingkat pendidikan sebagai hal yang
spesifik,
bukan universal.
Personalization,
subjek
percaya
kebahagiaan orang-orang disekitar subjek tercipta dari diri subjek.
45
bahwa
46
5.2
Saran
Berdasarkan hasil dari penelitian ini dikemukakan beberapa saran,
diantaranya sebagai berikut :
5.2.1 Bagi Subjek dan Pasangan menikah dengan kasus serupa
Bagi subjek dan pasangan serupa hendaknya lebih memahami
dan mengerti tentang makna pernikahan, tingkat pendidikan seseorang
sedikit banyak akan mempengaruhi pola berpikir orang tersebut,
namun dalam pernikahan perlu adanya komitmen untuk saling
menjaga dan yakin akan kesuksesan dalam membina rumah tangga.
5.2.2 Bagi peneliti lebih lanjut
Bagi para mahasiswa yang ingin melakukan penelitian lebih
lanjut tentang Optimisme terhadap Kehidupan Pernikahan pada
Pasangan Menikah dengan Tingkat Pendidikan Istri lebih Tinggi
peneliti menyarankan untuk meneliti lebih lanjut dengan pengambilan
sampel pada suami yang memiliki tingkat pendidikan lebih rendah, ini
berguna untuk melihat optimisme seorang suami yang memiliki
pendidikan lebih rendah dari istrinya dalam memandang kehidupan
pernikahan. Dengan demikian akan diketahui apakah dalam kehidupan
berumah tangga pasangan berbeda tingkat pendidikan memiliki tujuan
dan pandangan yang sama atau tidak.
Download