bab vi kesimpulan dan saran

advertisement
BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN
6.1. Kesimpulan
Berdasarkan pembahasan-pembahasan sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa
1. Geometri dan dimensi mempengaruhi nilai magnetisasi, kecepatan pergeseran
domain wall magnetik serta energi anisotropi.
2. Geometri elips membutuhkan medan magnet luar yang lebih kecil untuk
meningkatkan nilai magnetisasinya, namun memiliki kecepatan maksimum yang
lebih kecil dari geometri bujur sangkar dan memiliki energi anisotropi yang lebih
rendah dalam keadaan tanpa medan magnet luar.
3. Semakin besar ukuran dan ketebalan lapisan tipis permalloy, semakin sulit
saturasi, dan semakin kecil pula kecepatan pergeseran domain wall magnetiknya
serta membutuhkan medan magnet luar yang lebih besar untuk menurunkan
energi anisotropi.
4. Semakin kecil medan magnet luar yang dibutuhkan permalloy untuk saturasi,
artinya semakin kecil medan magnet luar yang dibutuhkan momen magnetik pada
free layer untuk memiliki orientasi paralel terhadap fixed layer pada MTJ.
6.2. Saran
Penelitian selanjutnya diharapkan melakukan penelitian tentang
1. Pemberian medan magnet luar secara perpendicular pada lapisan tipis permalloy
dengan geometri tertentu.
2. Variasi konstanta damping ketika lapisan tipis permalloy diberi medan magnet
luar secara tegak lurus.
74
Download