INTISARI PERBANDINGAN KADAR TIROKSIN (T4) DALAM SERUM SAPI PERANAKAN ONGOLE YANG BERFOLIKEL OVARIUM KECIL DAN BESAR Arum Pamintaning Hermalis Hormon tiroksin (T4) merupakan hasil sintesis dari kelenjar tiroid yang memiliki peranan penting dalam homeostatis dan sistem reproduksi. Adanya level hormon T4 dapat menunjukkan status reproduksi, seperti fungsi ovarium dan perkembangan folikel. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kadar hormon tiroksin antara sapi yang berfolikel ovarium kecil (diameter kurang dari 5 mm) dan sapi berfolikel ovarium besar (diameter lebih dari 5 mm). Pada penelitian ini menggunakan 10 ekor sapi betina yang terdiri dari 5 ekor sapi betina berfolikel ovarium kecil dan 5 ekor sapi betina yang memiliki folikel ovarium besar. Sampel darah diambil dari vena jugularis sebanyak 5 ml, kemudian dilakukan pemeriksaan dengan menggunakan ELISA commercial kit. Hasil dari penelitian didapatkan bahwa pada serum sapi yang berfolikel kecil (<5 mm) ratarata kadar T4 ada pada level 22,35 ng/dl + 7,21, sedangkan pada serum sapi berfolikel besar (>5 mm) rata-rata kadar hormon T4 pada 19,90 ng/dl + 1,70. Hasil analisa statistik menunjukkan bahwa tidak adanya perbedaan yang signifikan (P>0,05) antara rata-rata kadar hormon T4 pada serum sapi yang berfolikel ovarium kecil maupun berfolikel ovarium besar, sehingga dapat disimpulkan bahwa aktivitas kerja dari hormon T4 antara sapi yang memiliki folikel ovarium kecil maupun berfolikel ovarium besar adalah tidak berbeda. Kata kunci : folikel besar, folikel kecil, serum, sapi, tiroksin v ABSTRACT COMPARISON OF TRYROXINE BETWEEN SMALL OVARIAN FOLLICULAR AND LARGE OVARIAN FOLLICULAR IN COW SERUM Arum Pamintaning Hermalis The hormones thyroxine (T4) is the result of a synthesis of the thyroid gland, it has an important role in helping maintain homeostatis and reproduction system. The existence of the T4 hormone levels can indicate the status of the reproduction, like the function of the ovary and development of follicles. Research was conducted to find out the comparison of the levels of thyroxine (T4) between small ovarian follicular and large ovarian follicular in cow serum. In the research used 10 cows which 5 cows have small follicle and the other have large follicle of ovarian. Blood samples taken from the jugular vein about 5 ml, and then examined using a ELISA commercial kit. The results of the study showed that the bovine serum which has a small follicles (<5 mm) is on the average level of 22,35 ng/dl+ 7,21, while in bovine serum which has a large follicles (>5 mm) averaged 19,90 ng/dl+ 1,70. Results of statistical analysis showed that no significant difference (P> 0,05) between average levels of T4 hormone in the bovine serum of cows who have small and large follicles of ovarian, so it can be concluded that the action of the hormone T4 in the cattle with small and large follicle is unlike. Keywords : cow, small follicle, large follicle, serum, thyroxin vi