Manajemen – Teknik Industri Perancangan Balanced Scorecard

advertisement
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
_________________________________________________________________________
Program Studi Ganda
Manajemen – Teknik Industri
Tugas Akhir Sarjana Program Ganda
Semester Ganjil 2006/2007
Perancangan Balanced Scorecard Sebagai Alat Ukur Kinerja di Kantor
Kementrian BUMN
Arya Chandra Seta
NIM: 0600662125
ABSTRAK
Balanced Scorecard, yang semula dikembangkan sebagai sistem pengukuran
kinerja pada organisasi bisnis, sekarang telah berkembang menjadi sistem manajemen
strategik. Pendekatan ini dapat diadopsi untuk manajemen sektor publik/pemerintahan.
Perancangan balanced scorecard pada Kementrian BUMN ini dimaksudkan untuk
membuka wawasan dalam pengembangan pola berpikir strategik yang diperlukan dalam
perencanaan dan pengelolaan sektor publik/pemerintahan.
Pembahasan dimulai dari konsep dan arti pentingnya perencanaan strategik,
dilanjutkan dengan sistematika perencanaan strategik sampai dengan pengendaliannya
melalui pengukuran dan penilaian kinerja berdasarkan balanced scorecard, perencanaan
dan pelaksanaan program maupun anggaran pemerintah harus difokuskan pada upaya
untuk mencapai misi organisasi pemerintahan (mission driven), yakni demi mewujudkan
kesejahteraan masyarakat.
Implementasi pendekatan ini menuntut adanya identifikasi dan pengembangan
kinerja organisasi yang komprehensif pada semua level ke dalam empat perspektif: (1)
stakeholders, (2) keuangan, (3) proses operasi internal, dan (4) pembelajaran dan
pertumbuhan. Ini harus didukung dengan sistem pelaporan akuntabilitas kepada publik
yang merupakan prasyarat bagi terwujudnya good governance.
Kata Kunci:
Balanced Scorecard, visi, misi, pengukuran kinerja, perencanaan strategik
iv
Download