ABSTRAK Mhd. Tarmizi Taher Hts (2102142010). Manajemen dan Strategi Pengelolaan Studio Musik DJ Untuk Meningkatkan Kepuasaan Pelanggan di Kota Medan. Skripsi, Medan : Fakultas Bahasa dan Seni UNIMED Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Manajemen dan Strategi Pengelolaan Studio Musik DJ untuk Meningkatkan Kepuasan Pelanggan di Kota Medan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dimaksudkan untuk mendeskripsikan serta menguraikan manajemen dan strategi pengelolaan dengan tujuan meningkatkan kepuasaan pelanggan studio musik DJ di kota Medanagar peneliti memperoleh pemahaman jelas tentang realitas dan kondisi. Penelitian ini dilakukan di Studio Musik DJ di Jl. Prof. H.M. Yamin SH. Sampel penelitian ini adalah 5 band yang terdiri dari 6 orang setiap band jadi ada 30 orangpelanggan studio musikDJ, pengumpulan data dalam penelitian dengan cara observasi, pencatatan dan wawancara dengan informan, oleh karena itu untuk mendapatkan data yang valid dan ada kecocokan satu sama lain, peneliti mengadakan tri anggulasi. Setelah analisis dilakukan, maka diketahui dalam manajemen studio musik DJ kota Medan melakukan perencanaan dalam mencapai tujuan income dengan mengutamakan alat-alat musik yang terbaru, memberikan wadah untuk menyalurkan hasrat bermain musik, mendapatkan loyalitas dari pelanggan, pak Daniel mengorganisasikan, menggerakkan, mengawasi staf karyawan dalam pencapaian tujuan studio musik DJ. Strategi yang digunakan dalam pencapaian tujuan antara lain: strategi pemasaran berupa relationship marketing, strategi superior customer service, strategi unconditional guarantees, strategi peningkatan kinerja perusahaan. pengelolaan studio musik DJ dalam meningkatkan kepuasan pelanggan, menyediakan alat musik dengan kualitas yang baik, mengutakanan konsistensi, menyediakan ruangan studio yang bersih, pencahayaan yang cukup, dan tersedianya AC diruang studio dan toilet yang bersih, memeberikan keamanan dan kenyamanan untuk setiap pelanggan yang berkunjung, memberiakan harga yang terjangkau untuk penyewaan jasa studio, lokasi studio tepat dipinggir jalan sehingga pelanggan dengan mudah dijangkau transportasi, studio berada di sekitar instansi pendidikan, baik sekolah maupun universitas serta tempat strategis. Studio ini jugaMemberikan Gratis bermain 1 jam setelah 5 kali bermain minimal 2 jam sekali bermain. i