ISMKI Malang Sabet Penghargaan Nasional Sebagai Penyelenggara Terbaik Bulan Bakti Oftalmologi Dikirim oleh prasetyaFK pada 08 October 2015 | Komentar : 0 | Dilihat : 3585 ISMKI gelar Bulan Bakti mengangkat Ophthalmology Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) Regional Malang sabet penghargaan sebagai penyelenggara terbaik Bulan Bakti pada Bulan April tahun ini. Bulan bakti adalah salah satu program ISMKI yang dimulai sejak tahun 2014. Program ini bertujuan mengembangkan edukasi kesehatan dan berusaha memperbaiki kesehatan masyarakat untuk mencapai Indonesia lebih baik. Tema yang diangkat adalah Ophthalmology dengan programnya meliputi Eyeglass recycling & donation: skrining penglihatan, pemberian edukasi, serta donasi kacamata layak pakai, Assisting and give a sight: pengobatan penyakit katarak;Child outreach &screening: pemeriksaan gangguan mata meliputi miopi, hipermetropi, astigmatik, serta buta warna dan pemberian suplemen mata; School of Ophthalmology: kegiatan edukasi yang bertujuan menjelaskan pentingnya kesehatan mata. Bulan Bakti dilaksanakan oleh Fakultas Kedokteran seluruh Indonesia yang tergabung dalam ISMKI dengan difasilitasi Pengurus Harian Nasional dan Wilayah Pengembangan Masyarakat ISMKI. Sasaran program adalah seluruh lapisan masyarakat mulai dari balita, usia sekolah, usia produktif, dan lanjut usia. Program ini diadakan pada bulan April sampai dengan September 2015. Anggota ISMKI wilayah IV yang berkesempatan melaksanakan Bulan Bakti adalah FK UB, FK UMM, dan FK UNISMA. Tema yang dipilih adalah "Assisting and give a sight". Pelaksanaan bulan bakti ini berkerjasama dengan PERDAMI (Persatuan Dokter Mata Indonesia). Dalam usaha penanggulangan katarak, PERDAMI juga menyelenggarakan Bakti Sosial berupa operasi katarak bagi masyarakat tidak mampu. Kegiatan ini dikoordinasi oleh Seksi Penanggulangan Buta Katarak (SPBK) PERDAMI serta LSM lainnya. Dalam kurun waktu 1987-sekarang, telah diselenggarakan bakti sosial operasi katarak di berbagai wilayah Indonesia. Kerjasama antara PERDAMI & ISMKI wilayah 4 dalam pelaksanaan Bulan Bakti dan Bakti Sosial adalah dengan membentuk volunteer mahasiswa dari 3 institusi (FK-UB, FK-UMM, FK-UNISMA) untuk mencari target sasaran pasien penderita katarak. Setelah itu, dilakukan skrining oleh PERDAMI serta dilakukan operasi gratis. Volunteer tersebut juga telah dibekali training tentang pelaksanaan skrining penderita katarak sehingga mereka juga dapat melaksanakan pengabdian masyarakat. Karena kegigihan dan kerjasama FK-UB, FK-UMM dan FK-UNISMA, Bulan Bakti ISMKI regional Malang berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Penyelenggara Bulan Bakti Terbaik se-Indonesia dari bidang Community Empowerment ISMKI. Diharapkan pada tahun-tahun berikutnya penyelenggaraan Bulan Bakti akan semakin berkembang, sehingga gelar Penyelenggara Terbaik yang sudah didapat bisa dipertahankan. [ISMKI/Humas FKUB/Humas UB] Artikel terkait Wisudawan Tertua UB ini Masih Ingin Kuliah Lagi UB Gelar FGD Manajemen Rumah Sakit Pendidikan Mahasiswa Jurusan Keperawatan FK Ikuti Program Asian Student Summit di Korsel. Pakar Pain Management Internasional Berikan Kuliah Pada Dokter di Malang FK UB RSSA Adakan Baksos Terapi Nyeri