Pengungkapan Risiko UFX

advertisement
Pengungkapan Risiko UFX
PERINGATAN RISIKO: CFD adalah produk leverage yang menimbulkan risiko tinggi dan dapat mengakibatkan
kerugian atas semua modal Anda sehingga mungkin tidak cocok bagi semua investor. Anda tidak seharusnya
mengambil risiko lebih dari kerugian yang siap Anda tanggung, dan sebelum memutuskan untuk berdagang,
pastikan Anda memahami risikonya, pertimbangkan tingkat pengalaman Anda, dan cari saran yang netral jika
diperlukan. Pada hakikatnya kami tidak memberikan saran investasi.
Anda setuju untuk menggunakan situs kami dengan menanggung risikonya sendiri. Pemberitahuan
Pengungkapan Risiko harus dibaca bersamaan dengan Syarat dan Ketentuan dan perlu diperhatikan bahwa
tidaklah mungkin Pengungkapan ini memuat semua risiko dan aspek yang berkaitan dengan perdagangan
CFD. Karenanya, Anda harus memastikan keputusan Anda diambil secara cerdas dan matang atau paling tidak
Anda harus mempertimbangkan hal-hal berikut:
Tanpa membatasi hal tersebut, jasa keuangan yang ada di situs ini hanya cocok untuk pedagang yang mampu
menanggung kerugian atas semua uang yang mereka investasikan, serta yang memahami risiko dan memiliki
pengalaman dalam mengambil risiko yang ada dalam akuisisi dan perdagangan kontrak keuangan. Kerugian
maksimum yang mungkin diderita oleh setiap pedagang adalah jumlah uang yang dibayarkan oleh yang
bersangkutan kepada Perusahaan, termasuk biaya bergulir (jika berlaku pada jenis akun tersebut) untuk
semua penawaran.
Harga mata uang internasional sangat bergejolak dan sangat sulit diprediksi. Karena gejolak tersebut
dan selain spread yang ditambahkan penyedia likuiditas pada semua kalkulasi dan penawaran, tidak ada
kontrak keuangan yang dibeli atau layanan lain yang ditawarkan di situs kami yang dapat dianggap sebagai
perdagangan yang aman.
Perhitungan harga yang harus dibayar (atau pembayaran yang akan diterima) untuk kontrak keuangan yang
diperdagangkan di situs kami pada saat kontrak keuangan dibeli atau dijual, diberikan kepada kami oleh
penyedia likuiditas berdasarkan pada ketersediaan informasi pasar dan perhitungan aritmetika kompleks yang
berasal dari perkiraan harga pasar terbaik, tingkat suku bunga yang diharapkan, gejolak yang tersirat, serta
kondisi pasar lainnya. Nilai kontrak keuangan Anda bisa meningkat atau menurun tergantung pada kondisi
pasar dan bisa menguat karena penggunaan leverage, yang berarti bahwa pergerakan pasar yang relatif kecil
bisa menimbulkan pergerakan yang secara proporsional lebih besar dalam nilai posisi Anda.
Risiko Rollover: Volume perdagangan mempengaruhi jumlah biaya rollover; semakin besar volume yang
diperdagangkan, semakin besar biaya rollover. Bagi pedagang yang menahan posisi rollover semalaman, biaya
rollover dapat menambah biaya perdagangan saat Anda membayar rollover, serta dapat memaksimalkan
kredit saat Anda menerima hasil dari rollover.
Tergantung pada kondisi pasar, Stop Loss Order akan dieksekusi, baik dengan nilai tukar yang dipilih
oleh Anda, dalam hal ini jumlah tersebut akan dihitung secara otomatis, maupun dengan jumlah kerugian yang
dipilih oleh Anda, dalam hal ini nilai tukar akan dihitung demikian. Transaksi seperti itu akan dieksekusi segera
setelah nilai tukar khas ("indikatif") ditemukan pada platform perdagangan elektronik yang, termasuk spread
kami, identik dengan perintah yang diberikan oleh Anda, maupun yang menunjukkan jumlah kerugian yang
sama
yang dinyatakan oleh Anda. Jika informasi pasar tidak tersedia atau berada dalam kondisi pasar yang abnormal
ketika penyedia likuiditas kami tidak mentransfer harga kepada kami, order dapat menghasilkan pesan
kesalahan dan dapat dibatalkan.
Risiko Likuiditas Risiko terkait likuiditas dapat mempengaruhi kemampuan Anda berdagang. Beberapa
instrumen keuangan mungkin hasilnya tidak segera menjadi likuid, contohnya, dari permintaan yang dikurangi
dan klien tidak bisa menjualnya atau dengan mudah mendapatkan informasi tentang nilai instrumen keuangan
ini atau besarnya risiko terkait.
Harga kontrak keuangan (atau jumlah pembayaran) yang ditawarkan pada platform perdagangan
elektronik mungkin berbeda secara substansial dari harga yang tersedia di pasar primer tempat kontrak
tersebut diperdagangkan. Setiap kontrak keuangan yang dibeli oleh pedagang melalui situs ini adalah
Perjanjian individu yang dibuat antara pelanggan dan salah satu penyedia likuiditas kami dan tidak dapat
dipindahtangankan, dinegosiasikan atau dialihkan kepada atau dengan pihak ketiga. Perusahaan tidak
menyediakan pasar di antara para pedagang.
Dalam Valas, istilah selisih berarti perbedaan antara harga perdagangan yang diharapkan dengan harga
perdagangan yang sesungguhnya.
Jika harga eksekusi lebih baik dibanding harga yang diminta oleh Klien, maka disebut ‘selisih positif.’ Sebaliknya,
jika harga eksekusi lebih buruk dibanding harga yang diminta oleh Klien, maka disebut ‘selisih negatif.’
Perlu diketahui bahwa ‘selisih’ merupakan praktik pasar normal dan fitur reguler pasar valuta asing
berdasarkan kondisi* seperti likuiditas dan volatilitas karena pengumuman berita, peristiwa ekonomi, dan
pembukaan pasar. Oleh karena itu, perdagangan berdasarkan berita tidak bisa dijamin.
Harus diingat bahwa harga di mana perdagangan dieksekusi bisa berubah secara signifikan dari harga yang
awalnya diminta selama kondisi pasar abnormal. Ini bisa terjadi, misalnya, pada kasus berikut ini:
a. Pada waktu pembukaan pasar
b. Selama peristiwa dan siaran berita
c. Selama periode tidak stabil di mana harga mungkin bergerak naik atau turun secara signifikan dan
jauh dari harga yang dinyatakan
d. Ketika ada pergerakan harga yang cepat, dan harga naik atau turun dalam satu sesi perdagangan
sedemikian rupa, berdasarkan peraturan pertukaran yang relevan, perdagangan dihentikan atau
dibatasi
e. Jika tidak ada likuiditas yang cukup untuk pengeksekusian volume tertentu dengan harga
dinyatakan
*Harap diingat bahwa ini bukan daftar yang lengkap.
Kami dapat menyediakan untuk Anda berbagai informasi keuangan yang dihasilkan secara internal maupun
yang diperoleh dari agen, vendor atau mitra. Ini termasuk, namun tidak terbatas pada, data pasar keuangan,
penawaran, sinyal perdagangan, berita, pendapat analis, dan laporan penelitian, grafik atau data.
Informasi Pasar yang tersedia di situs kami tidak dimaksudkan sebagai saran investasi. Kami tidak
mengesahkan atau menyetujui informasi pasar dan kami menyediakannya untuk Anda hanya sebagai
sebuah layanan untuk kenyamanan pribadi Anda. UFX dan para penyedia pihak ketiga tidak menjamin
akurasi, ketepatan waktu, kelengkapan atau urutan yang tepat dari informasi pasar, atau menjamin hasil dari
penggunaan atau kepercayaan Anda terhadap informasi pasar ini. Informasi Pasar bisa segera menjadi tidak
bisa dipercaya karena berbagai alasan termasuk, misalnya, perubahan dalam kondisi pasar atau keadaan
perekonomian. Baik UFX maupun para penyedia pihak ketiga tidak berkewajiban memperbarui informasi atau
opini yang terkandung dalam informasi pasar dan kami bisa menghentikan penawaran informasi pasar kapan
saja tanpa pemberitahuan.
Anda menyetujui bahwa, baik UFX maupun para penyedia pihak ketiga sama sekali tidak bertanggung jawab
atas penghentian, gangguan, penundaan atau ketidakakuratan informasi pasar. Anda tidak akan melakukan
"deep-link" (tautan dalam), mendistribusikan kembali atau memfasilitasi pendistribusian kembali informasi
pasar, juga tidak akan menyediakan akses terhadap informasi pasar kepada siapa pun yang tidak diizinkan
oleh kami untuk menerima informasi pasar.
Sesuai dengan panduan peraturan, kami menaati peraturan ketat dalam menangani dana klien kami. Untuk
mempelajari lebih lanjut, klik di sini.
Risiko Mitra Pengimbang: Risiko Mitra Pengimbang adalah risiko ketika mitra pengimbang Anda lalai dan
tidak dapat memenuhi kewajiban finansialnya. Perusahaan menyimpan uang klien dalam akun yang terpisah
dari uang Klien lain dan uang Perusahaan, sesuai dengan regulasi saat ini, namun hal ini mungkin tidak
memberikan perlindungan sepenuhnya. Setiap uang yang dipegang atas nama Klien akan disimpan dalam satu
atau beberapa akun terpisah pada lembaga di dalam atau di luar Area Ekonomi Eropa (‘EEA’), terpisah dari
uang Perusahaan. Uang Klien akan dikumpulkan dengan uang milik Klien lain (‘Akun Omnibus’); maka dari itu,
Klien individual tidak akan memiliki klaim terhadap jumlah tertentu dalam akun spesifik, dalam hal kepailitan.
Klaim Klien bisa juga terhadap Uang Klien di Akun Omnibus. Secara umum, akun yang dipegang lembaga,
termasuk akun omnibus, menghadapi berbagai risiko, termasuk potensi risiko diperlakukan sebagai satu (1)
akun jika terjadi kepailitan pada lembaga. Jika kemampuan membayar utang dari lembaga yang digunakan
Perusahaan untuk menjaga Uang Klien sebagian atau seluruhnya terganggu, setiap kerugiannya akan
ditanggung oleh Anda, bukan kami. Jika lembaga tersebut mengalami kepailitan, Klien tidak akan bisa meminta
ganti rugi kepada Perusahaan. Perusahaan adalah anggota 'Dana Kompensasi Investor'; Anda dapat merujuk
pada 'Dana Kompensasi Investor' yang tersedia di Situs web kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
Laporan Penting bahwa dana disimpan di pihak ketiga:Kami bermaksud menyimpan uang Anda hanya di
institusi keuangan yang diatur EEA yang menjalankan dan memiliki peraturan uang klien yang serupa dengan
kami dan yang diawasi oleh otoritas regulasi dengan status yang sama dengan kami. Dengan kemungkinan
yang sangat kecil, uang Klien mungkin kami simpan di luar EEA, hukum dan regulasi yang diberlakukan pada
bank atau orang akan berbeda dengan yang diberlakukan di Siprus dan jika terjadi kepailitan atau proses
sejenis lain dalam kaitannya dengan bank atau orang tersebut, uang Anda mungkin akan diperlakukan
berbeda dengan perlakuan yang akan diterapkan jika uang itu disimpan dalam rekening bank di Siprus.
Download