BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Graffiti

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Graffiti adalah sebuah karya seni yang masih pro dan kontra di Indonesia.
Banyak yang mengganggap graffiti hanya coretan yang tidak jelas dan banyak
juga yang mengganggap graffiti sebagai sebuah karya seni. Dalam garis besar
graffiti adalah sebuah pengekspresian diri seseorang terhadap lingkungan
sekitarnya, yang dituangkan langsung di ruang publik seperti tembok dan
biasanya menggunakan material berupa cat semprot. Tujuan isi di dalam graffiti
itu sendiri biasanya digunakan untuk berkomunikasi dengan public audience
tanpa harus bicara secara lisan, kita bisa protes dengan ketidak puasaan terhadap
sistem sebuah kota tanpa harus berteriak, juga sebagai trigger pola pikir kreatif.
Penulis mengajak para masyarakat agar lebih mengenal graffiti Karena di
Indonesia khusunya Jakarta, masih banyak orang yang beranggapan graffiti
adalah sebuah sampah visual atau yang biasa disebut sebagai vandalisme. Disini
penulis ingin memperkenalkan bahwa graffiti bukan sekedar Vandalisme
melainkan sebuah karya seni yang luar biasa. Media yang bisa digunakan antara
lain, televisi, majalah, dan karya tulis. Disini penulis memilih Animasi pendek
sebagai eksekusi untuk memperkenalkan graffiti, yang di harapkan dapat di
kemas secara menarik, komunikatif, dan membangun.
1.2 Lingkup Proyek Tugas Akhir
Untuk lingkup proyek, penulis membatasi dengan menggunakan
pendekatan disiplin ilmu Desain Komunikasi Visual, Audio Visual yang dibuat
dengan Animasi 3D dengan bentuk animasi pendek dan dikemas dengan durasi
kurang lebih 4 menit. Berisikan Cerita tentang “seorang graffiti writer yang
ingin memberi semangat adik nya yang sakit dengan cara membuat graffiti”
yang ber judul “Alter Ego”.
1
Download