KEMENTERIAN PERTANIAN DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN BALAI VETERINER BUKITTINGGI Jl. RAYA BUKITTINGGI - PAYAKUMBUH KM. 14 - KOTAK POS 35, BUKITTINGGI (26101) TELEPON (0752) 28300. FAKSIMILE (0752) 28290 e-mail : [email protected] PENGUMUMAN PELELANGAN GAGAL [ PELELANGAN UMUM PASCAKUALIFIKASI ] NO. 7/PBJ/B-Vet/5/2014 Sehubungan dengan Pengadaan Pelelangan Renovasi Banungan non Laboratorium Tahun 2014 yang dilaksanakan dengan Pelelangan Umum elektronik secara pascakualifikasi sistem gugur untuk : PAKET PEKERJAAN Kegiatan Pekerjaan Lokasi Pekerjaan Nilai Total HPS Sumber Dana : Renovasi Bangunan non Laboratorium : 1. Pembuatan Gudang Penyimpanan 2. Renovasi Garasi Kendaraan Roda 4 3. Renovasi Ruang Tunggu Spesimen 4. Peningkatan Selasar 5. Peningkatan Tempat Parkir 6. Renovasi Pagar Pembatas Lab. dan Rumah Dinas 7. Pembuatan Saluran Air Pembuangan Air Komplek Perkantoran. : Kantor BPPV Regional II Bukittinggi Jl. Bukittinggi-Payakumbuh KM 14 Baso Kabupaten Agam : Rp. 563.216.000,-(Lima ratus enam puluh tiga juta dua ratus enam belas ribu rupiah) : APBN Tahun Anggaran 2014 Jumlah peserta yang mendaftar pada LPSE sebanyak 51 (lima puluh satu) penyedia, tetapi yang memasukkan penawaran (upload dokumen penawaran dan kualifikasi) hanya 2 (dua) penyedia hal ini tidak memenuhi persyaratan seperti tercantum dalam dokumen pengadaan Pekerjaan Renovasi Bangunan non Laboratorium, Bab III. H.36.1.a maka dinyatakan lelang gagal. Selanjutnya dengan berpedoman pada Perpres Nomor 70 tahun 2012 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, Pasal 84 (1.c) Pelelangan/Seleksi/Pemilihan Langsung ulang, maka kami mengulang proses pelelangan umum untuk selanjutnya kami sampaikan kepada Pejabat Pembuat Komitmen. Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian. Bukittinggi, 8 Mei 2014 POKJA BPPV Regional II Bukittinggi dto KETUA