STUDI KELAYAKAN INVESTASI PADA SHOWROOM MOBIL SECOND DI LIMO MOTOR Nama NPM Jurusan Pembimbing : Muchamad Fatoni : 14212740 : Manajemen : Ir. Agus Sulaksono.MMSi,. MT LATAR BELAKANG MASALAH Pada masa yang serba maju seperti sekarang ini, perkembangan didunia otomotif sangatlah maju, terutama dibagian kendaraan bermotor seperti mobil, terlebih lagi pada tahun 2014 hampir semua merk mobil ternama mengeluarkan varian jenis mobil terbarunya, mulai dari mobil build-up, sedan, hingga mobil sport, hal ini dapat dilihat dari meningkatnya jumlah kendaraan roda empat di jalan umum. Hampir semua masyarakat golongan menengah ke atas memiliki kendaraan roda empat, karena kendaraan roda empat sangat menunjang aktivitas keseharian mereka, mulai digunakan untuk pergi ke tempat kerja, berdagang, ataupun hanya sekedar untuk digunakan sesekali ketika liburan datang. Karena tingginya harga mobil baru, menurunkan minat konsumen yang memiliki dana minim untuk membeli kendaraan roda empat, akan tetapi ada alternatif lain yang diciptakan oleh beberapa investor untuk menjalankan bisnis dengan menjual mobil second dengan harga yang lebih murah, tentunya dengan menjual mobil yang memiliki kondisi prima dan masih layak digunakan konsumen. Hal ini dapat dilihat dengan menjamur-nya usaha dalam bentuk Showroom mobil second, terutama di daerah Bekasi Barat. Oleh karena menjamurnya Showroom mobil second ini, penulis melakukan penelitian ilmiah di salah satu Showroom mobil second di Bekasi Barat, yaitu di Showroom Mobil Second LimoMotor, jl. Raya sultan agung KM 28 no 107, pondok ungu, Bekasi barat RUMUSAN DAN BATASAN MASALAH • Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah investasi dalam usaha Showroom Limo Motor di Jalan Raya Sultan Agung Km 28 No 107, Pondok Ungu, Bekasi Barat berdasarkan penelitian metode PP (Payback Period), NPV (Net Present Value), PI (Profitability Index), dan IRR (Internal Rate of Return) layak untuk diteruskan atau tidak? • Batasan masalah dalam penelitian ini hanya pada penggunaan metode PP (Payback Period), NPV (Net Present Value), PI (Profitability Index), dan IRR (Internal Rate of Return) dan penilaian yang didasarkan pada data-data tahun 2014 pada Showroom Limo Motor yang berdiri di Jl. Raya Sultan Agung Km 28 No 107, Pondok Ungu, Bekasi Barat. TUJUAN PENELITIAN Mengetahui kelayakan investasi yang dilakukan untuk diteruskan atau tidaknya usaha Showroom Mobil Second ini dengan menggunakan metode PP (Payback Period), NPV (Net Present Value), PI (Profitability Index), dan IRR (Internal Rate of Return). METODE PENGUMPULAN DATA Metode Observasi Metode Observasi merupakan teknik pengumpulan data, dimana peneliti melakukan pengamatan secara langsung ke objek penelitian untuk melihat dari dekat kegiatan yang dilakukan (Riduwan, 2004 : 104). Metode Wawancara Wawancara adalah sebuah proses komunikasi berpasangan dengan suatu tujuan yang serius dan telah ditetapkan sebelumnya yang dirancang untuk bertukar perilaku dan melibatkan tanya jawab. (Charles Stewart dan W.B Cash) Studi Pustaka Dilakukan dengan cara mempelajari buku-buku yang mendukung, termasuk didalamnya literature tentang penulisan dan mengenai hal-hal mendukung pembuatan program aplikasi. ALAT ANASILA Metode Kualitatif Data yang bentuknya bukan bilangan ataupun angka, data yang digunakan adalah data mengenai gambaran umum usaha dan struktur organisasi perusahaan Metode Kuantitatif Metode yang berbentuk bilangan atau angka. Dalam data kuantitatif yang digunakan adalah : • Payback Period (PP) • Net Present Value (NPV) • Profitability Index (PI) • Internal Rate of Return (IRR) PAYBACK PERIOD (PP) NET PRESENT VALUE (NPV) Net Present Value (NPV) atau nilai bersih sekarang merupakan perbandingan antara PV kas bersih (PV of Proceed) dengan PV invesasi (Capital Outlays) selama umur investasi. Untuk menghitung NPV, terlebih dahulu kita harus tahu berapa PV kas bersihnya. PV kas bersih dapat dicari dengan jalan membuat dan menghitung dari cash flow perusahaan selama umur investasi tertentu. Rumus yang biasa digunakan dalam menghitung NPV adalah sebagai berikut N.P.V = PV proceed – PV outlay Keterangan : • PV Proceed • PV Outlays = DF x Proceed = Harga perolehan atau harga beli PROFITABILITY INDEX (PI) INTERNAL RATE OF RETURN (IRR) HASIL PENELITIAN No 1 Model Penelitian Payback Period Hasil Penelitian 9 Bulan 9 Hari Keterangan Investasi diterima karena umur investasi < 1 tahun 2 Net Present Value Rp. 28.767.584 Investasi diterima karena NPV bernilai Positif 3 Profitability Index 1,28 4 Internal Rate of Return 28.43% Investasi diterima karena nilai PI > 1 Investasi diterima karena nilai melebihi suku bunga yang ditentukan KESIMPULAN Berdasarkan hasil pembahasan yang telah dilakukan, maka penulis menyimpulkan bahwa: 1. Berdasarkan analisis melalui studi kelayakan investasi menggunakan metode Payback Period, NPV, PI, dan IRR maka investasi pada Showroom mobil second di Limo Motor layak untuk diteruskan. 2. berdasarkan analisis Payback Period, investasi akan kembali dalam waktu 9 bulan 9 hari.