8 Cara Menurunkan Kadar Gula Secara Alami

advertisement
8 Cara Menurunkan Kadar Gula
Secara Alami
8 Cara
Menurunkan kadar gula secara alami ini dapat anda lakukan
secara mandiri. Namun akan lebih baik lagi apabila anda
“bekerja sama” dengan keluarga anda. Selain itu juga, tetap
konsultasikan dengan dokter anda. Kuncinya adalah
mengerti/pahami permasalahannya, kontrol dan konsisten dalam
menjalankan sesuatu. Gula darah tinggi terjadi ketika tubuh
anda tidak dapat secara efektif mengangkut gula dari darah ke
dalam sel. Untuk mengetahui mekanisme terjadinya diabetes,
dapat dilihat di sini.
Untuk tips tentang menurunkan kadar gula darah kali ini
sengaja kami bagi menjadi 2. Yaitu yang berkaitan dengan
makanan dan yang tidak berkaitan dengan makanan
8 Cara Menurunkan kadar gula secara
alami Non Makanan
Olahraga Teratur
Selain untuk menurunkan berat badan, olahraga secara teratur
dapat meningkatkan sensitivitas insulin. Dimana hal ini
berarti sel-sel dalam tubuh anda akan lebih mampu
menyerap/menggunakan gula dalam aliran darah menjadi energi.
Lalu jenis olahraga yang seperti apa yang disarankan?
Sebenarnya Semua jenis olah raga sama baiknya. Termasuk angkat
berat, jalan cepat, berlari, bersepeda, menari, hiking,
berenang dan jenis olahraga yang lain. Yang perlu diperhatikan
adalah kemampuan fisik kita terlebih dahulu. Jenis olahraga
dengan banyak kontak fisik tidak disarankan. Hal ini untuk
menghindari luka yang mungkin dapat berbahaya bagi diabetasi.
Gunakan juga peralatan yang melindungi diri dari luka seperti
sepatu yang “tepat”.
Lakukan sedikit eksperimen pada awal anda melakukan rutinitas
olahraga. Selalu cek kadar gula darah anda dan catat segala
kegiatan dan jenis olah raga yang anda lakukan setiap harinya.
Lakukan analisa terhadap hasil pencatatan tersebut. Jenis olah
raga apa yang paling baik untuk anda? Berapa porsi/beban yang
paling ideal? Berapa lama waktu yang paling optimal?
Hasil dari pencatatan ini dapat anda gunakan untuk
menganalisa. Dan menjawab beberapa pertanyaan di atas.
Sehingga dapat membantu anda menentukan jenis olah raga yang
anda jalani secara rutin.
Tidur yang berkualitas
Cukup tidur dan “berkualitas” sangat disarankan untuk menjaga
kesehatan tubuh anda. Kebiasaan kurang istiraha dapat
mempengaruhi kadar gula dan sensitivitas insulin anda. Selain
itu, Bergadang meningkatkan nafsu makan anda dan secara tidak
langsung akan berpengaruh pada berat badan anda.
Kurang tidur malam dapat mengurangi pelepasan hormon
pertumbuhan dan meningkatkan kadar kortisol. Kedua hormone
tersebut juga memainkan peran penting dalam pengendalian gula
darah.
Jadwalkan waktu istirahat anda dengan baik. Pada intinya,
tidur yang berkualitas membantu mempertahankan kontrol gula
darah dan meningkatkan berat badan yang sehat. Tidur yang
buruk dapat mengganggu hormon metabolisme yang penting untuk
kesehatan anda.
Hindari Stress
Tahukah anda bahwa stres ternyata dapat mempengaruhi kadar
gula darah Anda? Semakin anda gelisah mengenai kadar gula
anda, semakin tinggi kadar gula anda. Begitu pula sebaliknya.
Semakin anda tenang, maka kadar gula anda dapat lebih “mudah”
dikontrol.
Selama stress, tubuh anda akan men-sekresikan hormon glukagon
dan kortisol. Hormon ini dapat mempengaruhi atau menyebabkan
kadar gula darah naik. Berkumpul bersama keluarga merupakan
salah satu metode sederhana dalam menghindari stress.
8 Cara Menurunkan kadar gula secara alami
Makanan
Kontrol Asupan karbohidrat anda
Tubuh anda memecah karbohidrat yang dicerna menjadi gula.
Kemudian insulin mendistribusikan gula tersebut ke dalam selsel tubuh anda. Ketika anda terlalu banyak mengkonsumsi
karbohidrat atau memiliki masalah dengan fungsi insulin,
proses ini gagal. Kegagalan proses inilah yang menyebabkan
meningkatnya kadar gula dalam darah.
Anda dapat melakukan 2 alternatif untuk mengontrol asupan
karbohidrat. Yang pertama adalah mengurangi jumlah karbohidrat
yang anda konsumsi. Dan yang kedua adalah mengganti jenis
karbohidrat yang anda konsumsi dengan karbohidrat kompleks.
Diet rendah karbohidrat membantu menurunkan kadar gula darah
serta mencegah terjadinya lonjakan gula darah. Dalam jangka
panjang, diet rendah karbohidrat dapat membantu mengontrol
kadar gula darah.
Rencanakan asupan makanan harian anda. Hitung jumlah
karbohidrat yang akan anda konsumsi. Pastikan bahwa rencana
asupan harian anda tidak mengandung terlalu banyak
karbohidrat.
Ganti asupan karbohidrat anda dengan karbohidrat kompleks.
Karbohidrat kompleks lebih lama dicerna dalam tubuh, sehingga
tidak mengakibatkan lonjakan kadar gula anda. Konsultasikan
menu harian anda dengan ahli gizi untuk memastikan kecukupan.
Jumlah kebutuhan nutrisi
dipengaruhi banyak faktor.
setiap
orang
berbeda-beda,
Tingkatkan asupan serat Anda
Ternyata serat mampu memperlambat proses pencernaan
karbohidrat dan penyerapan gula. Hal ini mencegah terjadinya
lonjakan kadar gula dalam darah. Selain itu, cara menurunkan
kadar gula dengan diet tinggi serat membantu dalam mengelola
diabetes tipe 1. Yaitu dengan meningkatkan kontrol gula darah
anda.
Makanan yang tinggi serat termasuk sayuran, buah-buahan,
kacang-kacangan dan biji-bijian. Asupan harian yang
direkomendasikan serat adalah sekitar 25 gram untuk perempuan
dan 38 gram untuk pria. Itu sekitar 14 gram untuk setiap 1.000
kalori (15).
Minum air dan tetap terhidrasi
Tahukah anda? Ternyata meminum cukup air dapat membantu Anda
menjaga kadar gula darah Anda dalam batas yang sehat. Selain
mencegah dehidrasi, ternyata meminum cukup air membantu ginjal
Anda mengeluarkan kelebihan gula darah anda melalui urin.
Perlu diingat bahwa air dan minuman non-kalori lainnya adalah
yang terbaik. minuman yang mengandung gula akan meningkatkan
glukosa darah. Juga mendorong berat badan dan meningkatkan
risiko diabetes. Pada diabetasi, meminum air yang mengandung
gula dapat menyebabkan lonjakan kadar gula.
Usahakan anda selalu dalam keadaan terhidrasi untuk mengontrol
kadar gula darah dan membantu mencegah diabetes.
Pilih makanan dengan indeks glikemik rendah
Jumlah dan jenis karbohidrat menentukan bagaimana makanan
mempengaruhi kadar gula darah anda. Salah satu cara menurunkan
kadar gula adalah dengan mengkonsumsi makanan dengan indeks
glikemik rendah. Hal ini telah terbukti mengurangi kadar gula
darah jangka panjang. Cara ini dapat diterapkan pada diabetes
tipe 1 dan tipe 2.
Meskipun indeks glikemik makanan merupakan hal yang penting,
namun jumlah karbohidrat yang dikonsumsi juga tak kalah
penting. Sangat penting untuk memilih makanan dengan indeks
glikemik rendah dan mengatur asupan karbohidrat Anda secara
keseluruhan. Jadi atur agar mengkonsumsi makanan dengan
karbohidrat kompleks dan indeks glikemik rendah.
Makanan dengan indeks glikemik rendah termasuk makanan laut,
daging, telur, gandum, kacang-kacangan, ubi jalar, jagung, ubi
jalar. Sebagian besar buah dan sayuran juga memiliki indeks
glikemik rendah.
Konsumsi herbal yang baik untuk diabetes
Ada banyak herbal alami yang dipercaya mampu menurunkan kadar
gula darah. Beberapa telah diuji secara ilmiah dan terbukti
mampu menjaga kadar gula darah anda. Beberapa orang “merasa”
lebih cocok menggunakan herbal A sementara yang lain “merasa”
cocok dengan herbal B. Temukan herbal yang cocok dengan anda.
Cara menurunkan kadar gula dengan metode ini “lebih aman”
dibandingkan dengan obat-obatan kimia. Namun hal tersebut
bergantung pada pendapat masing-masing.
Sebelum menggunakan suatu herbal tertentu, carilah informasi
sebanyak-banyaknya tentang herbal tersebut. Khasiat, harga di
pasaran, efek samping, dan hal penting lainnya yang dapat
menjadi bahan pertimbangan anda.
Sekian artikel kali ini tentang cara menurunkan kadar gula
secara alami.
Semoga bermanfaat.
Download