vii ABSTRAK Kinerja perusahaan merupakan cerminan atas

advertisement
IR-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA
ABSTRAK
Kinerja perusahaan merupakan cerminan atas pencapaian tujuan, visi dan
misi perusahaan. Kinerja perusahaan harus selalu ditingkatkan agar dapat
meningkatkan kepercayaan investor untuk melakukan investasi. Penelitian ini
bertujuan untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh riset dan
pengembangan, struktur modal dan pertumbuhan perusahaan terhadap kinerja
perusahaan. Penelitian dilakukan pada perusahan yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia selama periode 2013 – 2015 dengan teknik pemilihan sampel purposive
sampling. Jenis data dalam penelitian merupakan data panel. Pengolahan data
dilakukan dengan megunakan software Eviews 8. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa riset dan pengembangan tidak berpengaruh secara signifikan
terhadap kinerja perusahaan. Sedangkan struktur modal dan pertumbuhan
perusahaan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja perusahaan. Namun,
struktur modal berpengaruh negatif dan pertumbuhan perusahaan berpengaruh
positif terhadap kinerja perusahaan.
Kata Kunci : Kinerja Perusahaan,
Pengembangan, Struktur Modal
Pertumbuhan
Perusahaan,
Riset
vii
SKRIPSI
PENGARUH RESEARCH AND...
APRILIA NUR AZIZAH
Download