x INTISARI Gerusan lokal terjadi karena

advertisement
INTISARI
Gerusan lokal terjadi karena perubahan angkutan sedimen yang disebabkan
dari perubahan kecepatan aliran akibat adanya pilar jembatan, kecepatan aliran
berpengaruh pada bentuk pilar jembatan yang digunakan. Perbedaan kecepatan
yang terjadi akan menyebabkan perbedaan pola gerusan lokal yang terjadi di
sekitar pilar jembatan. Sehingga perlu diketahui bentuk pilar yang dapat
meminimalisir gerusan lokal dan diharapkan mampu menjadi tolak ukur dalam
perencanaan bentuk pilar jembatan. Pada penelitian ini simulasi menggunakan
software Hec-Ras 5.0.3 yang di buat oleh AS Army Corps of Engineers (USACE)
Hidrologic Engineering Center (CEIWR-HEC), merupakan model satu dimensi
aliran permanen (steady flow) dan satu/dua dimensi aliran tak permanen
(unsteady flow). Analisa ini dilakukan menggunakan steady flow pada pilar
persegi dan lingkaran untuk menganalisa gerusan yang terjadi disekitar pilar
dengan metode Colorado State University (CSU).
Berdasarkan simulasi dengan software Hec-Ras 5.0.3 pada perhitungan
kedalaman gerusan lokal pada kondisi live-bed dan clear-water menggunakan
metode CSU didapat Ys (kedalaman gerusan) dan angka froude pada hasil akhir
untuk selanjutnya dilakukan perbandingan antara hasil dari simulasi yang
dilakukan dengan hasil dari eksperimen yang dilakukan pada model fisik.
Hasil simulasi berupa kedalaman gerusan (Ys) dan angka froude (Fr) dengan
menggunakan metode CSU, Ys = 0.0437 m untuk pilar persegi, Ys = 0,0389 m
untuk pilar lingkaran. Fr = 0,6127 untuk pilar persegi dan Fr = 0,5963 untuk
pilar lingkaran, sementara hasil eksperimen di dapat Ys = 0,038 m untuk kedua
pilar, setelah dilakukan modifikasi agar Ys simulasi mendekati Ys eksperimen
didapat Ys modifikasi = 0,038 m untuk kedua pilar dengan faktor koreksi yang
berbeda pada K2 dan K4.
Kata Kunci : CSU Method , Gerusan Lokal, Model Matematik
x
Download