INTISARI PROFIL DARAH TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) WISTAR PENDERITA DIABETES MELLITUS INDUKSI STREPTOZOTOCIN DIAN MUSLIMAH 11/312545/KH/07039 Penelitian ini bertujuan mengetahui efek pemberian streptozotocin terhadap kadar glukosa darah, gambaran eritrosit dan leukosit pada tikus penderita diabetes mellitus buatan. Dalam penelitian digunakan 19 ekor tikus jantan galur Wistar umur dua bulan dengan berat badan 170-250 gram. Tikus percobaan dibagi dua kelompok secara acak, kelompok kontrol terdiri dari 5 ekor tikus, kelompok perlakuan terdiri dari 14 ekor tikus. Tikus-tikus diadaptasikan selama satu minggu. Pada hari ke-1 kelompok kontrol tidak diberikan perlakuan, kelompok perlakuan diinduksi Streptozotocin dosis 40 mg/kg BB/IP. Pengambilan darah dilakukan sebelum tikus diinjeksi Streptozotocin (hari ke-0), setelah diinjeksi Streptozotocin (Hari ke-4, Hari ke-11, Hari ke-26) dan diakhir penelitian (hari ke-74). Parameter yang diukur adalah kadar glukosa darah, gambaran eritrosit (total eritrosit, kadar hemoglobin, MCV, MCH, MCHC), nilai PCV, nilai TPP dan jumlah total leukosit. Hasil penelitian menunjukkan gejala klinis yang terlihat polyuria, polidipsi, polifagi, dan kekurusan. Kadar glukosa hari ke-4, ke-11, ke-26 dan hari ke-74 menunjukkan ada perbedaan signifikan (P<0,05) pada tikus kelompok perlakuan (>500 mg/100ml). Hasil pemeriksaan total eritrosit, kadar hemoglobin, MCV, MCH, MCHC, PCV, TPP dan jumlah total leukosit hari ke-4, ke-11, ke-26, hari ke-74 menunjukkan tidak ada perbedaan signifikan (P>0,05) antara tikus kelompok kontrol dan perlakuan. Induksi Streptozotocin dosis tunggal 40 mg/kg BB/IP mampu menginduksi diabetes mellitus namun tidak berpengaruh terhadap gambaran eritrosit (total eritrosit, kadar hemoglobin, MCV, MCH, MCHC, nilai PCV), nilai TPP dan jumlah total leukosit. Kata Kunci : diabetes mellitus, streptozotocin, hematologi, kadar glukosa, tikus wistar jantan xi WISTAR WHITE RATS (Rattus norvegicus) IN DIABETES MELLITUS BLOOD PROFILE INDUCED BY STREPTOZOTOCIN DIAN MUSLIMAH 11/312545 / KH / 07039 ABSTRACT This research is aim to determine the effects of streptozotocin administration on blood glucose levels and erythrocyte and leukocyte profile in rats with diabetes mellitus artificial. The research used 19 male Wistar rats two months, 170-250 grams. Rats were divided into two groups randomly, the control group consisted of 5 rats, the treatment group consisted of 14 rats. They were kept in practical animal laboratorium FKH UGM with food and water free access, after being adapted for 1 week, Streptozotocin 40 mg/kg BW were injected on day 1 to treatment rats group. Group A did not give treatment, group B was injected by Streptozotocin 40 mg/kb BW/IP. Blood sampling had been taken on day 0, after injection of Streptozotocin (Day 4, Day 11, Day 26) and the end of research (day 74). Parameters measured were blood glucose levels, erythrocyte profile (total erythrocytes, hemoglobin level, MCV, MCH, MCHC), PCV value, the value of TPP and total of leukocytes. The results showed that glucose levels on day 4, 11th, 26th and 74th day showed no significant difference (P <0.05) in rat treated groups. The results of the examination of erythrocyte profile (total erythrocytes, hemoglobin level, MCV, MCH, MCHC), PCV value, the value of TPP and overview of leukocytes on day 4, 11th, 26th and 74th day showed no significant difference (P> 0.05) in the control group and treated rats. Streptozotocin induction dose of 40 mg/kg BB/IP is able to host diabetes but does not affect the picture erythrocytes (total erythrocytes, hemoglobin level, MCV, MCH, MCHC), PCV value, the value of TPP and total of leukocytes. Keywords: diabetes mellitus, streptozotocin, total eritosit, hematology, glucose levels, male wistar rat. xii