Press Release Perubahan Fraksi Harga Jakarta, 2 Mei 2016 – Sehubungan dengan Surat Keputusan Direksi PT Bursa Efek Indonesia (BEI) No. Kep-00023/BEI/04-2016 tanggal 29 April 2016 tentang Perubahan Fraksi Harga dan Surat keputusan Direksi BEI No. Kep-00096/BEI/082015 tanggal 24 Agustus 2015 tentang Perubahan Batasan Auto Rejection, bersama ini kami sampaikan: 1. Perubahan Fraksi Harga (efektif tanggal 2 Mei 2016) Sebelum Kelompok Harga Fraksi Harga Setelah Maks Perubahan < Rp500 Rp1 Rp20 Rp500 < Rp5.000 Rp5 Rp100 ≥ Rp5.000 Rp25 Rp500 Kelompok Harga Fraksi Harga Maks Perubahan < Rp200 Rp1 Rp10 Rp200 - < Rp500 Rp 2 Rp20 Rp500 - < Rp2.000 Rp5 Rp50 Rp2.000 - < Rp5.000 Rp10 Rp100 ≥ Rp5.000 Rp25 Rp250 2. Perubahan Batas Auto Rejection Pemberlakuan Auto Rejection VI.7.1. Dalam pelaksanaan perdagangan Efek Bersifat Ekuitas di Pasar Reguler dan Pasar Tunai, JATS akan melakukan Auto Rejection, apabila: VI.7.1.1. harga penawaran jual atau permintaan beli saham yang dimasukkan ke JATS lebih kecil dari Rp50,- (lima puluh rupiah); VI.7.1.2. harga penawaran jual atau permintaan beli saham yang dimasukkan ke JATS: VI.7.1.2.1. lebih dari 35% (tiga puluh lima perseratus) di atas atau 10% (sepuluh per seratus) di bawah acuan Harga untuk saham dengan rentang harga Rp50,- (lima puluh rupiah) sampai dengan Rp200,(dua ratus rupiah); VI.7.1.2.2. lebih dari 25% (dua puluh lima perseratus) di atas atau 10% (sepuluh perseratus) di bawah acuan Harga untuk saham dengan rentang harga lebih dari Rp200,- (dua ratus rupiah) sampai dengan Rp5.000,- (lima ribu rupiah); VI.7.1.2.3. lebih dari 20% (dua puluh perseratus) di atas atau 10% (sepuluh perseratus) di bawah acuan Harga untuk saham dengan harga di atas Rp5.000,- (lima ribu rupiah). --- SELESAI --- Tentang Trimegah Didirikan pada bulan Mei tahun 1990, PT Trimegah Securities Tbk memperoleh izin usaha sebagai Perantara Pedagang Efek dan Penjamin Emisi Efek dari Bapepam pada tahun 1992 dan 1993. Pada tanggal 31 Januari 2000, Perseroan mencatatkan sahamnya di PT Bursa Efek Jakarta (sekarang PT Bursa Efek Indonesia) dengan kode saham “TRIM”. Saat ini memiliki 3 unit usaha dan 1 anak perusahaan. Divisi Equity Capital Markets (ECM) memberikan layanan perantara transaksi saham, termasuk online trading, bagi nasabah ritel maupun institusi, dan fasilitas pinjaman marjin. Divisi Debt Capital Markets (DCM) melayani transaksi perdagangan Surat Utang Negara, termasuk Obligasi Negara Ritel, Sukuk Negara Ritel maupun obligasi korporasi. Divisi Investment Banking (IB) memberikan jasa penjaminan emisi saham dan obligasi, maupun jasa penasehat keuangan, termasuk merger & acquisition, divestment, valuation, due diligence, corporate restructuring and financing. Pada tanggal 31 Januari 2011, PT Trimegah Asset Management sebagai anak perusahaan PT Trimegah Securities Tbk memperoleh Izin Usaha Perusahaan Efek yang melakukan kegiatan usaha sebagai Manajer Investasi. PT Trimegah Asset Management menyediakan berbagai produk investasi untuk semua kelas aset yang terdiri dari reksa dana saham, campuran, pendapatan tetap, dan pasar uang sesuai dengan kebutuhan nasabah, mulai dari individu, korporasi, lembaga keuangan dan dana pensiun, untuk mencapai hasil yang optimal dalam investasi jangka panjang. Semua produk dan layanan kami bagi nasabah ritel yang semakin terintegrasi dilayani melalui 14 cabang di 12 kota besar di seluruh Indonesia. Perseroan terus mengembangkan teknologi informasi untuk meningkatkan kualitas layanannya kepada nasabah. Untuk keterangan lebih lanjut, silakan hubungi: Agus D. Priyambada Corporate Secretary PT Trimegah Securities Tbk Gedung Artha Graha 18 th & 19th Floor, Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53 Jakarta 12190, Indonesia t. +62-21 2924 9088 | f. +62-21 2924 9150 | [email protected] DISCLAIMER: This message is (“Trimegah”) for offer to sell or a Trimegah accepts message. presented by PT Trimegah Securities Tbk and PT Trimegah Asset Management information purpose only. Under no circumstances it is to be used or considered as an solicitation of any offer to buy. Neither Trimegah nor any officer or employee of liability whatsoever for any direct or consequential loss arising from any use of this