bab i pendahuluan

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Perkembangan teknologi informasi saat ini sangat membantu perusahaan,
organisasi maupun institusi dalam pengolahan data dan informasi sehingga aman
dari segala bentuk gangguan baik dari dalam maupun dari luar. Dalam menghadapi
perkembangan teknologi informasi yang semakin hari semakin mendominasi dalam
segala bidang kehidupan sehingga menuntut adanya kreatifitas dalam merancang
sistem informasi yang lebih baik dari hari ke hari. Meningkatnya kebutuhan
manusia terhadap informasi yang cepat dan akurat sehingga dibutuhkan suatu
sistem informasi yang dapat mempermudah perolehan informasi dalam
meningkatkan produktivitas kerja. Salah satu penerapannya adalah merancang dan
membangun sistem informasi berbasi web, karena data diakses kapan saja dan
dimana saja selagi perangkat komputer atau mobile yang digunakan terhubung atau
terkoneksi dengan jaringan internet. Teknologi informasi dan komunikasi yang
semakin hari semakin berkembang menuntut layanan informasi yang mudah, cepat,
praktis dan akurat.
Kantin merupakan sebuah ruangan atau gedung umum yang dapat
digunakan oleh pengunjung untuk membeli makanan ataupun untuk makan
makanan yang dibawa oleh pengunjung itu sendiri. Tentunya makanan yang
disajikan oleh kantin melalui menu makan harus memenuhi kriteria kesehatan.
1
Kantin hampir selalu ada di setiap sekolah, universitas maupun perusahaan yang
biasanya menjadi tempat berkumpul bersama teman, bersosialisasi dan sebagai
tempat mengerjakan tugas. Proses yang sederhana berlangsung di kantin yaitu
pesan-ambil-bayar-duduk merupakan prinsip umum dari pengguna fasilitas kantin.
Situasi yang terjadi sering kali kendala keterbatasan waktu yang dimiliki
oleh seseorang yang tengah mengerjakan tugas tidak dapat melakukan pemesanan
makanan langsung di kantin. Selain itu apabila lokasi kantin dan kantor atau
ruangan jauh maka seseorang lebih memilih untuk memesan secara online dari pada
harus datang ketempatnya langsung. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu sistem
informasi yang dapat membantu pelanggan melakukan pemesanan makanan di
kantin secara online tanpa harus mendatangi kantin secara langsung.
1.2 Rumusan Masalah
Permasalahan yang akan diselesaikan dalam penelitian ini adalah:
1. Bagaimana merancang proses bisnis untuk e-kantin?
2. Bagaimana merancang layanan pemesanan menu makanan di kantin secara
online melalui website?
3. Bagaimana cara agar pemilik kantin mendapat informasi pemesanan menu
dengan cepat?
4. Jenis-jenis pengguna apa saja yang diperlukan dalam sistem informasi ekantin?
5. Bahasa pemrograman apa yang akan digunakan dalam perancangan sistem
informasi e-kantin?
6. Bagaimana merancang database untuk sistem informasi e-kantin?
2
1.3 Batasan Masalah
Area permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah:
1. Manajemen data pelanggan/ member kantin (Karena sistem informasi ekantin berfungsi untuk melakukan pemesanan online sehingga member
tidak harus ke kantin untuk melakukan pemesanan).
2. Manajemen data kantin.
3. Manajemen pengguna sistem.
Karena keterbatasan waktu maka penulis membatasi area yang dibahas:
1. Sistem informasi ini tidak menyediakan layanan pembayaran karena
pembayaran dilakukan secara manual setelah pelanggan/ member menerima
pesanan dari kantin.
2. Sistem informasi ini tidak mengatur proses transaksi antara kantin dan
pemasok.
1.4 Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan membangun sistem informasi e-kantin untuk dapat
mengetahui informasi detail menu makanan di kantin dan mempermudah proses
pemesanan menu makan di kantin tanpa harus datang langsung di kantin. Sehingga
dapat menunjang kinerja kantin menjadi lebih efisien dan memudahkan pelanggan
memesan makanan.
1.5 Manfaat Penelitian
Setelah selesai melakukan penelitian ini maka diharapkan dapat
memberikan manfaat yang lebih terhadap para pemilik kantin dan pelanggan kantin
seperti:
3
1. Kemudahan dalam proses pemesanan bagi para pelanggan/ member tanpa
harus mendatangi kantin untuk melakukan pemesanan makanan.
2. Pelanggan dapat memperoleh informasi tentang menu makanan di kantin
dan dapat langsung memesan makanan secara online sehingga lebih
menghemat waktu.
3. Membantu pihak pemilik kantin untuk memberikan informasi menu baik
makanan, minuman maupun menu paket.
1.6 Sistematika Penulisan
Agar penulisan lebih terarah dan mudah dimengerti, maka sistematis
penulisan dibagi dalam beberapa bab sebagai berikut:
1. BAB I PENDAHULUAN
Dalam bab ini berisi gambaran secara umum tentang latar belakang masalah,
maksud dan tujuan, metode penelitian, ruang lingkup dan sistematikan
penulisan. Selain itu berisi spesifikasi teknik penulis dalam melakukan
penelitian dan penulisan laporan.
2. BAB II LANDASAN TEORI
Bab ini menguraikan teori-teori yang relevan dengan penelitian yang
dilakukan, yang mendasari pembahasan secara detail. Isi dari bab ini berupa
definisi-definisi atau model matematis yang langsung berkaitan dengan
masalah yang diteliti. Dengan adanya landasan teori ini peneliti dapat
memahami teori-teori yang mendasari variabel yang diteliti, metode yang
digunakan serta hasil dari penelitian sebelumnya.
4
3. BAB III METODOLOGI PENELITIAN
Bab ini berisi tentang metode yang digunakan untuk membantu dalam
proses penelitian dari awal sampai penelitian selesai.
4. BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN
Bab ini berisi pembahasan dan analisis serta perancangan sistem yang
terintegrasi.
5. BAB V PENUTUP
Bab ini berisi kesimpulan dan saran berdasarkan analisis dan perancangan
yang telah dilakukan.
5
Download