iv PENGARUH TEMPERATUR DAN LAJU ALIRAN GAS CO2 PADA

advertisement
PENGARUH TEMPERATUR DAN LAJU ALIRAN GAS
CO2 PADA SINTESIS KALSIUM KARBONAT
PRESIPITAT DENGAN METODE BUBBLING
Nama Mahasiswa
NRP
Jurusan
Dosen Pembimbing
: Qudsiyyatul Lailiyah
: 1108 100 010
: Fisika ITS
: Prof. Dr. Darminto, M.Sc
Malik Anjelh Baqiya, M.Si
Abstrak
Kalsium karbonat presipitat mempunyai tiga jenis bentuk
kristal yaitu kalsit, vaterit, dan aragonit. Pengaruh temperatur
dan laju aliran gas CO2 terhadap pembentukan fase dan
morfologi PCC telah dipelajari. Penelitian ini menggunakan
metode bubbling. Pada proses karbonasi, variasi temperatur
reaksi yang digunakan adalah 300C, 500C, dan 700C, sedangkan
pada masing-masing variasi temperatur dilakukan variasi laju
aliran gas CO2 yaitu 2, 5, dan 7 SCFH. Selama proses karbonasi
temperatur dan kecepatan pengadukan dijaga konstan. Endapan
yang terbentuk disaring kemudian dikeringkan. Karakterisasi
yang dilakukan mengggunakan XRD dan SEM. Dari hasil yang
didapatkan dapat diketahui bahwa vaterit terbentuk pada
temperatur rendah dengan laju aliran gas CO2 tinggi dengan
fraksi volum maksimum 32,26% pada temperatur 300C dengan
laju aliran 7 SCFH, aragonit terbentuk pada temperatur tinggi
dengan laju aliran gas CO2 rendah dengan fraksi volum
maksimum 90,7% pada temperatur 700C dengan laju aliran 2
SCFH, sedangkan kalsit tebentuk pada setiap variasi perlakuan
yang dilakukan karena kalsit merupakan fase yang paling stabil.
Kata kunci : Kalsium karbonat presipitat, bubbling, kalsit,
vaterit, aragonit.
iv
Download