BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1. Kesimpulan

advertisement
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan
Berdasarkan perhitungan yang sudah dilakukan pada bab IV maka terdapat
beberapa kesimpulan sebagai berikut:
1. Dari hasil perhitungan EVA pada Kopegmar Tanjung Priok
dapat disimpulkan
bahwa pada periode 2010 sampai dengan 2014 Kopegmar Tanjung Priok
memperoleh EVA yang positif dan cenderung meningkat setiap tahunnya. Ini
membuktikan
bahwa
kinerja
keuangan
Kopegmar
sudah
cukup
bagus.
Manajemen Kopegmar Tanjung Priok dapat terus meningkatkan EBIT yang
berakibat pada meningkatnya NOPAT dan menyebabkan EVA positif cenderung
meningkat setiap tahun.
2. Pendapatan Kopegmar Tanjung Priok selama periode 2010 – 2014 selalu dalam
kondisi stabil dan cenderung naik. Pada periode tersebut Pengurus dan Pengelola
Kopegmar Tanjung Priok melakukan berbagai strategi usaha terutama pada Unit
Simpan Pinjam dan jasa pemborongan pekerjaan untuk meningkatkan pendapatan
dan melakukan efisiensi biaya.
3. Dengan perhitungan EVA cenderung terus positif terlihat bahwa EVA meningkat
setiap tahun yang menunjukkan nilai return investasi anggota selalu meningkat,
sehingga dapat dikatakan bahwa pengelolaan Kopegmar Tanjung Priok telah
memberikan nilai lebih bagi anggota sebagai pemilik Kopegmar Tanjung Priok.
49
4. NOPAT Kopegmar Tanjung Priok yang naik setiap tahunnya menunjukkan
bahwa kinerja manajemen perusahaan sudah efektif dan semakin membaik karena
Kopegmar Tanjung Priok dapat menghasilkan profit yang semakin meningkat.
Mengingat bahwa Kopegmar Tanjung Priok bergerak dibidang jasa maka tidak
banyak asset yang dimiliki oleh perusahaan. Kopegmar Tanjung Priok lebih fokus
dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi anggotanya. Financial Leverage
semakin
mengecil ini membuktikan bahwa manajemen Kopegmar mulai
mengganti sistem pendanaannya menjadi hutang dengan biaya lebih murah.
Inovasi, efisiensi dan efektifitas usaha merupakan hal lainnya yang dilakukan
manajemen Kopegmar Tanjung Priok dalam memaksimalkan modal Kopegmar
Tanjung Priok yang pada akhirnya menigkatkan profit atau Sisa Hasil Usaha
(SHU) anggotanya.
5.2. Saran
Berdasarkan kesimpulan di atas maka penulis memberikan saran sebagai
berikut:
1. Pengurus dan Pengelola Kopegmar Tanjung Priok disarankan untuk terus
meningkatkan kinerja operasionalnya dalam menciptakan return atau tingkat
pengembalian yang tinggi bagi para anggotanya dan dapat menciptakan nilai
tambah bagi Kopegmar Tanjung Priok. Hal ini dapat dilakukan dengan
meningkatkan volume pendapatan dan melakukan inovasi produk yang di jual.
Dengan kinerja Kopegmar Tanjung Priok yang terus meningkat, maka Kopegmar
50
Tanjung Priok dapat memberikan nilai yang positif dimata para anggotanya dan
SHU akan terus meningkat.
2. Biaya pegawai Kopegmar Tanjung Priok terlihat cenderung naik setiap tahun.
Untuk
lebih
memaksimalkan
profit,
kenaikan biaya
diwaspadai dan bahkan dapat diturunkan.
gaji pegawai harus
Efisiensi biaya pegawai dapat
dilakukan dengan program evaluasi jumlah kebutuhan pegawai, restrukturisasi
skema gaji dan bonus pegawai, atau restrukturisasi usaha. Hal ini dilakukan
dengan pertimbangan karena gaji dan bonus yang diterima oleh pegawai,
terutama di level manajerial, lebih tinggi dibanding rata-rata industri.
3. Untuk jangka pendek, manajemen Kopegmar Tanjung Priok dapat memperluas
volume usaha dengan lebih mendorong anak perusahaan agar dapat lebih
maksimal melakukan penetrasi pasar. Kebijakan tersebut diharapkan akan
menambah pendapatan Kopegmar Tanjung Priok dan pasar akan semakin
mengenal Kopegmar dan anak perusahaan sehingga target akan tercapai.
4. Untuk target jangka panjang, perusahaan dapat melakukan diversifikasi usaha
dan lebih memperkuat anak perusahaan. Bukan hanya fokus melayani anggota
saja namun mulai memperluas usaha dengan melakukan pelayanan ke bukan
anggota untuk memaksimalkan modal anggota.
51
Download