1 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah Makna

advertisement
1
BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Masalah
Makna umum pendidikan adalah sebagai usaha manusia menumbuhkan dan
mengembangkan potensi-potensi pembawaan baik jasmani maupun rohani sesuai
dengan nilai-nilai yang ada di dalam masyarakat dan kebudayaan. Sedangkan
pendidikan bagi kehidupan umat manusia merupakan kebutuhan mutlak yang
harus dipenuhi sepanjang hayat. Faktor-faktor dari pendidikan meliputi : a) Faktor
tujuan; b) faktor pendidik; c) faktor peserta pendidik; d) faktor isi/materi
pendidikan; e) faktor metode pendidikan; dan f) faktor situasi pendidikan (Ihsan,
H.Fuad, 2005)
Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana
belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan
potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri,
kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan
dirinya, masyarakat, bangsa, dan Negara (Menurut UU No.20 tahun 2003).
Untuk meningkatkan mutu pendidikan, Departemen Pendidikan Nasional
melaksanakan kegiatan antara lain : penataran/pelatihan guru-guru dalam bentuk
musyawarah guru mata pelajaran yang menyangkut pembahasan materi pelajaran
dan metode pengajarannya. Pemerintah berusaha melengkapi laboratorium dan
alat-alat laboratorium yang dapat digunakan sebagai fasilitas belajar. Terutama
dalam bidang IPA, perhatian pemerintah dalam melengkapi sarana dan prasarana
untuk menunjang proses pembelajaran telah digalakkan. Meskipun pemerintah
sudah berupaya semaksimal mungkin untuk mencapai mutu pendidikan yang
berkualitas, namun pada kenyataannya penguasaan anak didik terhadap pelajaran
IPA (Sains) umumnya dan fisika khususnya masih belum memuaskan.
Pendekatan yang digunakan dalam pembelajaran kurikulum 2013 adalah
untuk penguatan sikap, keterampilan, dan pengetahuan yang terintegrasi, yaitu
dengan
pendekatan
scientific.
Kurikulum
2013
menekankan
penerapan
pendekatan scientific (meliputi: mengamati, menanya, mencoba, mengolah,
menyajikan, menyimpulkan, dan mencipta untuk semua mata pelajaran).
2
Pendekatan saintifik dalam pembelajaran berdasarkan fakta melalui proses
tertentu
dengan
kegiatan;
(1)
Observasi,
(2)
Mempertanyakan,
(3)
Mencoba/eksploring, (4) Asosiasi, dan (5) Mengomunikasikan/menyaji.
Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar yang diperoleh siswa kelas X SMA
Negeri 5 Medan. Berdasarkan hasil wawancara yang telah dilakukan oleh peneliti
kepada salah seorang guru mata pelajaran fisika di SMA Negeri 5 Medan,
diperoleh informasi bahwa secara umum mata pelajaran fisika susah dimengerti
oleh siswa, penerapan rumus-rumus kedalam soal juga tidak mudah dan siswa
juga ingin belajar sambil bermain. Selain itu, materi fisika yang mengandung
banyak konsep dan teori tidak terlalu disenangi oleh siswa.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan hasil belajar siswa rendah, yaitu
kebiasaan siswa yang belajar bersifat pasif seperti hanya menerima informasi dari
guru saja sehingga siswa merasa jenuh dalam belajar fisika dan kurangnya minat
belajar siswa karena merasa bahwa fisika itu sangat sulit. Hal ini mungkin saja
disebabkan oleh pengajaran guru yang kurang bervariasi sehingga siswa merasa
bosan dengan pembelajaran yang monoton dan dalam penugasan seperti
mengerjakan soal-soal hanya dari buku saja tanpa mengaitkannya dalam
kehidupan sehari-hari.
Salah satu alternatif yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah
tersebut adalah dengan menerapkan model pembelajaran Problem Based Learning
(model pembelajaran berdasarkan masalah), model pembelajaran ini dirancang
dengan tujuan untuk membantu siswa mengembangkan kemampuan berfikir dan
mengembangkan kemampuan dalam memecahkan masalah kehidupan sehari-hari,
sehingga siswa dapat memahami konsep, asas, teori dan hukum-hukum fisika
dengan benar.
Setyorini, dkk (2011) dalam penelitiannya menemukan bahwa “hasil
kemampuan berpikir kritis siswa mengalami peningkatan secara signifikan antara
kelas eksperimen yang menggunakan model PBL dan kelas kontrol yang
menerapkan model DI dengan metode ceramah. Meningkatnya kemampuan
berpikir kritis siswa pada kelas eksperimen dikarenakan perubahan model
pembelajaran yang mencakup kegiatan untuk melatih kemampuan berpikir kritis
3
siswa. Model Pembelajaran PBL mengajak siswa secara langsung aktif terlibat
dalam proses pembelajaran”.
Sehubungan dengan masalah di atas, maka peneliti tertarik untuk
menggunakan model pembelajaran berbasis masalah dengan memperhitungkan
waktu yang dibutuhkan untuk setiap langkah dan benar-benar dapat menyesuaikan
alokasi waktu yang ada dengan rencana pembelajaran yang dibuat selain itu untuk
melihat pengaruh hasil belajar siswa dan dengan memperhatikan nilai rata-rata
hasil belajar fiska dari siswa kelas X semester I di SMA Negeri 5 Medan,
sehingga
penulis
ingin
meneliti
tentang
“PENGARUH
MODEL
PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP HASIL BELAJAR
PADA MATERI POKOK HUKUM NEWTON SISWA KELAS X SMA
NEGERI 5 MEDAN T.A 2014/2015”.
1.2. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan, maka dapat
diidentifikasikan masalah yang relevan dengan penelitian ini, adalah :
1. Model pembelajaran yang dibuat kurang bervariasi.
2. Guru selalu menyajikan materi fisika dalam bentuk matematis dan
perhitungan-perhitungan yang sulit sehingga siswa mengalami kesulitan
dalam belajar fisika dan menyebabkan hasil belajar siswa rendah.
3. Kurangnya peran aktif siswa dalam proses pembelajaran
4. Hasil belajar siswa dalam bidang studi fisika lebih rendah dibandingkan
dengan hasil belajar pada bidang studi yang lainnya.
1.3. Batasan Masalah
Ada banyak yang menjadi faktor-faktor yang mempengaruhi penelitian ini,
maka peneliti membuat batasan-batasan masalah yang akan diteliti sebagai
berikut:
1. Model pembelajaran yang digunakan adalah model Pembelajaran Berbasis
Masalah
2. Materi yang akan dipelajari adalah materi pokok Hukum Newton
3. Siswa yang diteliti adalah kelas X SMA Negeri 5 Medan semester I T.A
2014/2015
4
1.4. Rumusan Masalah
Berdasarkan batasan-batasan masalah di atas, maka rumusan masalah
dalam penelitian ini adalah:
1. Bagaimanakah hasil belajar fisika siswa dengan menggunakan Model
Pembelajaran Berbasis Masalah pada materi pokok Hukum Newton di kelas X
semester I SMA Negeri 5 Medan T.A 2014/2015?
2. Bagaimanakah hasil belajar fisika siswa dengan menggunakan Model
Pembelajaran Konvensional pada materi pokok Hukum Newton di kelas X
semester I SMA Negeri 5 Medan T.A 2014/2015?
3. Bagaimanakah aktivitas siswa selama mengikuti pembelajaran dengan
menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah terhadap hasil belajar
siswa pada materi pokok Hukum Newton di kelas X semester I SMA Negeri
5 Medan T.A 2014/2015?
4. Bagaimanakah aktivitas siswa selama mengikuti pembelajaran dengan
menggunakan Model Pembelajaran Konvensional terhadap hasil belajar siswa
pada materi pokok Hukum Newton di kelas X semester I SMA Negeri 5
Medan T.A 2014/2015?
5. Apakah ada perbedaan akibat pengaruh penerapan Model Pembelajaran
Berbasis Masalah terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok Hukum
Newton di kelas X semester I SMA Negeri 5 Medan T.A 2014/2015?
1.5. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian ini adalah:
1.
Untuk mengetahui hasil belajar fisika siswa dengan menggunakan Model
Berbasis Masalah pada materi pokok Hukum Newton di kelas X semester I
SMA Negeri 5 Medan T.A 2014/2015.
2.
Untuk mengetahui hasil belajar fisika siswa dengan menggunakan Model
Pembelajaran Konvensional pada materi pokok Hukum Newton di kelas X
semester I SMA Negeri 5 Medan T.A 2014/2015.
3.
Untuk Mengetahui aktivitas siswa selama mengikuti pembelajaran dengan
menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah terhadap hasil belajar
5
siswa pada materi pokok Hukum Newton di kelas X semester I SMA Negeri
5 Medan T.A 2014/2015.
4.
Untuk Mengetahui aktivitas siswa selama mengikuti pembelajaran dengan
menggunakan Model Pembelajaran Konvensional terhadap hasil belajar siswa
pada materi pokok Hukum Newton di kelas X semester I SMA Negeri 5
Medan T.A 2014/2015.
5.
Untuk mengetahui pengaruh penerapan Model Pembelajaran Berbasis
Masalah terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok Hukum Newton di
kelas X semester I SMA Negeri 5 Medan T.A 2014/2015.
1.6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian diharapkan berguna untuk:
1. Menambah pengetahuan penulis sebagai calon guru tentang model
Pembelajaran Berbasis Masalah yang dapat digunakan nantinya dalam
mengajar.
2. Sebagai bahan informasi untuk hasil belajar mengunakan Model Pembelajaran
Berbasis Masalah di Sekolah SMA Negeri 5 Medan pada materi pokok
Hukum Newton.
1.7. Defenisi Operasional
Model pembelajaran merupakan landasan praktik pembelajaran hasil
penurunan teori psikologi pendidikan dan teori belajar yang dirancang
berdasarkan analisis terhadap implementasi kurikulum dan implikasinya pada
tingkat operasional di kelas.
Menurut Tan (Rusman, 2010) Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM)
merupakan inovasi dalam pembelajaran karena dalam PBM kemampuan berpikir
siswa betul-betul dioptimalisasikan melalui proses kerja kelompok atau tim yang
sistematis, sehingga siswa dapat memberdayakan, mengasah, menguji, dan
mengembangkan kemampuan berpikirnya secara berkesinambungan.
(Sudjana, Nana, 2009) hasil belajar adalah kemampuan-kemampuan yang
dimiliki siswa setelah ia menerima pengalaman belajarnya. Aktivitas
belajar
adalah kegiatan yang bersifat fisik/jasmani maupun mental/rohani yang berkaitan
dengan kegiatan belajar (Sardiman, 2008).
Download