perlunya harmonisasi implementasi prinsip

advertisement
No.6/43/BGub/Humas
PERLUNYA HARMONISASI IMPLEMENTASI PRINSIP-PRINSIP
SYARIAH SECARA INTERNASIONAL
Gubernur Bank Indonesia, Burhanuddin Abdullah selaku Chairman of the Islamic
Financial Services Board (IFSB) membuka secara resmi 2nd General Assembly dan 4th
Council Meeting pada tanggal 31 Maret 2004 di Denpasar, Bali. Forum tersebut dihadiri
oleh 13 full members (termasuk Bank Indonesia), 4 Associate Members (International
Monetary Fund/IMF, World Bank, Bank for International Settlements/BIS dan Bangko
Sentral ng Pilipinas), serta 32 observer members lainnya.
Berbagai aspek yang dibahas dalam forum tersebut berkaitan dengan kebijakan
pengembangan industi syariah seperti progress persiapan perumusan aspek kecukupan
modal (Capital Adequacy Ratio/CAR) dan aspek pengelolaan risiko (risk management)
pada akhir tahun 2004, serta aspek pengembangan perangkat organisasi seperti
pengesahan anggaran, pengelolaan investasi dana wakaf dan pengesahan penambahan
3 anggota baru observer member. Salah satu kesepakatan penting 2nd Council Meeting
IFSB tersebut adalah perlunya harmonisasi implementasi prinsip-prinsip syariah di
berbagai negara, yang selanjutnya akan ditindaklanjuti dengan pembahasan mengenai
kemungkinan pembentukan Dewan Syariah International.
IFSB yang didirikan pada 3 November 2002 dan berkantor pusat di Kuala Lumpur
Malaysia, merupakan badan yang didirikan dalam rangka memformulasikan berbagai
kebijakan di bidang jasa keuangan Syariah serta melakukan standarisasi internasional
pengaturan dan pengawasan lembaga keuangan Syariah.
Forum akan dilanjutkan dengan Seminar International yang bertemakan "Challenges
Facing the Islamic Financial Services" pada tanggal 1 dan 2 April 2004. Seminar
diharapkan akan menghasilkan sejumlah rekomendasi bagi pengembangan aspek
sumber daya manusia, produk serta aspek hukum syariah dalam rangka pengembangan
berbagai kebijakan untuk menunjang pengembangan industri syariah internasional.
Denpasar, 31 Maret 2004
BIRO KOMUNIKASI
Rusli Simanjuntak
Kepala Biro
Download