BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Laporan keuangan merupakan suatu alat yang digunakan oleh manajemen untuk melakukan pertanggungjawaban kinerja ekonomi perusahaan kepada investor, kreditur, dan pemerintah (Sari, 2012). Laporan keuangan dapat dikelompokkan dalam pengungkapan yang sifatnya wajib (mandatory disclosure) dan pengungkapan yang sifatnya sukarela (voluntary disclosure), pengungkapan wajib merupakan ketentuan yang harus diikuti oleh setiap perusahaan atau institusi yang berisi tentang hal-hal yang harus dicantumkan berdasarkan standar yang berlaku. Sedangkan pengungkapan yang bersifat sukarela ini tidak disyaratkan oleh standar, tetapi dianjurkan dan akan memberikan nilai tambah bagi perusahaan yang melakukannya (Yuliani, 2003). Bagi pihak-pihak diluar manajemen suatu perusahaan, laporan keuangan merupakan sumber informasi yang memungkinkan mereka untuk mengetahui kondisi suatu perusahaan pada suatu masa pelaporan. Dimana informasi yang didapat dari suatu laporan keuangan perusahaan tergantung pada tingkat pengungkapan dari laporan keuangan yang bersangkutan. Pengungkapan informasi dalam laporan keuangan harus memadai agar dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan sehingga menghasilkan keputusan yang cermat dan tepat. Perusahaan diharapkan untuk dapat lebih 1 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 transparan dalam mengungkapkan informasi keuangan perusahaannya sehingga dapat membantu para pengambil keputusan seperti investor, kreditur, dan pemakai informasi lainnya dalam mengantisipasi kondisi ekonomi yang berubah-ubah (Kartikasari, 2011). Perusahaan dituntut untuk memberikan informasi mengenai aktivitas sosialnya. Sejauh ini perkembangan akuntansi konvensional (mainstreem accounting) telah banyak mendapat kritik karena tidak dapat mengakomodir kepentingan masyarakat secara luas, sehingga perusahaan wajib melaporkan informasi pertanggungjawaban sosialnya dalam laporan keuangan (Kartikasari, 2011) Tanggung jawab sosial pada dasarnya adalah bagaimana perusahaan memberi perhatian kepada lingkungannya, terhadap dampak yang terjadi akibat kegiatan operasional perusahaan baik secara sosial maupun ekonomi. Perusahaan di indonesia semakin dituntut untuk memberikan informasi yang transparan atas aktivitas sosialnya, sehingga pengungkapan terhadap Corporate Social Responsibility (CSR) diperlukan peran dari akuntansi pertanggung jawaban sosial (Anggraini, 2006). Tanggung Responsibility jawab sosial (CSR) merupakan perusahaan sebuah atau gagasan Coporate Social yang menjadikan perusahaan tidak lagi dihadapkan pada tanggung jawab yang berpijak pada single bottom line, yaitu nilai perusahaan (corporate value) yang direfleksikan dalam kondisi keuangannya (financial) saja. Tanggung jawab 2 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 perusahaan harus berpijak pada triple bottom lines yaitu juga memperhatikan masalah sosial dan lingkungan (Daniri, 2008). Perusahaan dalam praktiknya harus berperan diri dalam sosial masyarakat khususnya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Hal ini terkait dengan munculnya kerusakan lingkungan yang semakin parah, akibat perubahan iklim yang disebabkan oleh penggundulan hutan, penggunaan bahan bakar emisi yang berlebihan dan pencemaran lingkungan lainnya yang berdampak buruk terhadap lingkungan. Perusahaan melakukan CSR akan mendapatkan keuntungan penting tidak hanya keuntungan dalam bidang ekonomi perusahaan juga maupun keuntungan sosial masyarakat yaitu dipercaya oleh masyarakat karena dianggap sudah melakukan peran penting terhadap masyarakat dalam memberikan peran pembangunan berkelanjutan. Dampak dari kegiatan operasional perusahaan belakangan ini telah membuat sadar masyarakat dunia. Mereka menganggap bahwa aktivitas perusahaan telah memberikan dampak buruk terhadap lingkungan sekitar perusahaan. Hal ini, perusahaan harus mengambil inisiatif untuk menarik lagi kepercayaan masyarakat bahwa perusahaan tersebut telah menggunakan sumber daya alam secara efektif dan efisien. Perusahaan harus menyajikan pengungkapan informasi CSR dapat memberikan dampak positif terhadap untuk menambah kepercayaan masyarakat. Likuiditas perusahaan adalah suatu kondisi yang menunjukkan kemampuan perusahaan dalam mendanai operasional perusahaan dan 3 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 melunasi hutang jangka pendeknya. Rasio ini digunakan untuk memberikan gambaran mengenai pengaruh ketersediaan dana perusahaan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR). Perusahaan yang secara keuangan sehat, kemungkinan akan lebih banyak mengungkapkan informasi CSR dibandingkan dengan perusahaan yang likuiditasnya rendah. Menurut Rahajeng (2010) bahwa likuiditas berpengaruh negatif terhadap pengungkapan CSR. Namun penelitian yang dilakukan oleh Syahrir dan Suhendra (2010) menunjukkan bahwa likuiditas berpengaruh positif terhadap pengungkapan CSR. Profitabilitas merupakan rasio yang mengukur kemampuan entitas dalam menghasilkan laba pada tingkat penjualan, aset, dan ekuitas. Perusahaan dengan tingkat profitabilitas rendah akan lebih berfokus terhadap perbaikan kinerja ekonomi mereka dan memberikan perhatian yang rendah terhadap lingkungan. Menurut Kamil dan Herusetya (2012), tingkat profitabilitas yang semakin tinggi mencerminkan kemampuan entitas dalam menghasilkan laba yang yang semakin tinggi, sehingga entitas mampu untuk meningkatkan tanggung jawab sosial, serta melakukan pengungkapan tanggung jawab sosialnya dalam laporan keuangan dengan lebih luas. Penelitan Sari (2015) menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh positif terhadap pengungkapan lingkungan. Hal ini bertentangan dengan hasil penelitian Iswandika, dkk (2012) yang menunjukkan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. 4 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 Keanekaragaman dari hasil yang diperoleh mungkin dikarenakan adanya ketidaksamaan variabel (karakteristik perusahaan) yang digunakan dalam penelitian. Penggunaan variabel (karakteristik perusahaan) yang berbeda-beda pada setiap penelitian mungkin akan menyebabkan hasil yang bervariasi antara penelitian yang satu dengan yang lain. Selain itu, alasan lainnya adalah karena adanya ketidakselarasan hubungan antara masyarakat dan perusahaan. Tuntutan mereka adalah agar perusahaan lebih memperhatikan tanggung jawab sosial di lingkungan sekitar perusahaan. Perbedaan hasil penelitian membuat penulis ingin meneliti kembali pengaruh likuiditas, dan profitabilitas terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan. Penelitian ini variabel dependennya adalah pengungkapan Corporate Social Responsibility yang akan diukur menggunakan indeks pengukuran terbaru dari Global Reporting Initiative yang diberlakukan mulai tahun 2013 yaitu GRI Versi 4.0. Ini merupakan suatu pembaruan dari penelitian ini dimana pada penelitian-penelitian sebelumnya masih menggunakan GRI versi 3.1 dengan tujuan agar hasil sampel menggambarkan kondisi pengungkapan dengan lebih akurat dan agar dapat memprediksi hasil penelitian dalam jangka panjang. Penelitian ini mengacu pada penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Iswandika, dkk (2012) yang meneliti tentang pengaruh kinerja keuangan, corporate governance, dan kualitas audit terhadap pengungkapan corporate social responsibility namun hanya mengambil beberapa variabel yaitu likuiditas dan profitabilitas. Perbedaan dengan penelitian sebelumnya terletak 5 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 pada sampel penelitian dan periode penelitian. Pada penelitian Iswandika, dkk (2012) sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode (2012). Sedangkan pada penelitian ini, dengan melihat fenomena terkini mendorong peneliti untuk melakukan penelitian pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di BEI periode 2013-2015. Hal ini untuk memperbaiki keterbatasan penelitian terdahulu yang hanya menggunakan satu tahun periode dan tidak digunakannya standar GRI yang terbaru di dalam pengukuran pengungkapan sosial. Alasan pemilihan perusahaan sektor industri barang konsumsi sebagai objek penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi berkaitan dengan aktivitas yang dilakukan oleh perusahaan yang akan membawa dampak negatif pada lingkungan dan masyarakat. Pada proses produksinya perusahaan industri barang konsumsi mau tidak mau akan menghasilkan limbah produksi, sangat erat hubungannya dengan masalah pencemaran lingkungan. Proses produksi yang dilakukan juga mengharuskannya untuk memiliki tenaga kerja bagian produksi sehingga masalah keselamatan kerja juga harus diperhatikan. Di sisi lain perusahaan industri barang konsumsi adalah perusahaan yang menjual produk kepada konsumen sehingga isu keselamatan dan keamanan produk menjadi penting untuk diungkapkan kepada masyarakat. Oleh karena itu dengan banyaknya masalah-masalah yang terjadi, sangat diharapkan agar setiap perusahaan lebih meningkatkan kesadaran akan 6 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 tanggung jawab sosialnya dengan cara memperhatikan dan mempertimbangkan akibat dari kegiatan operasional yang dilakukannya. Pelaksanaan praktek tanggung jawab sosial juga perlu dilakukan oleh setiap perusahaan dikarenakan semakin parahnya kerusakaan lingkungan yang terjadi di Indonesia maupun di dunia. Sebagai contoh, kasus pencemaran air sungai yang diakibatkan oleh PT. Marimas tahun 2013 di Semarang. Pabrik PT Marimas telah mencemari aliran sungai disekitar pabrik selama beberapa tahun terakhir. Pencemaran semakin parah karena saluran pembuangan limbah jebol, yang mana mengakibatkan bau menyengat yang berasal dari pembuangan limbah tersebut. Selain mencemari lingkungan, kini warga kesulitan untuk mencari air bersih karena limbah telah bercampur dengan air sumur. Selain PT Marimas, kasus PT Ultrajaya Milk Industry juga pernah terjadi kasus tentang CSR terhadap konsumen yaitu ditemukannya kaki katak dalam kotak susu yang menyebabkan konsumen masuk rumah sakit seharusnya itu menjadi perhatian perusahaan untuk menjaga nama baik perusahaan di mata masyarakat. Dari uraian kasus diatas, itu menjadi alasan peneliti untuk melakukan penelitian perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi. B. Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan diatas, maka masalah yang akan diteliti selanjutnya dirumuskan sebagai berikut: 7 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 1. Apakah likuiditas berpengaruh positif terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR)? 2. Apakah profitabilitas berpengaruh positif terhadap Corporate Social Responsibility (CSR)? C. Tujuan Dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian Sesuai dengan latar belakang dan rumusan masalah yang telah disusun, maka tujuan dari penelitian ini adalah menemukan bukti empiris mengenai: a. Pengaruh positif likuiditas terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) b. Pengaruh positif profitabilitas terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) 2. Manfaat Penelitian Berdasarkan tujuan penelitian tersebut maka diharapkan dapat memberikan manfaat bagi berbagai pihak antara lain: a. Bagi Akademik Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan referensi baru untuk penelitian selanjutnya serta dapat bermanfaaat bagi akademik apabila ingin melakukan penelitian tentang pengaruh likuiditas dan profitabilitas terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) b. Bagi Perusahaan 8 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017 Memberikan wacana tentang pentingnya pengungkapan CSR dalam laporan tahunan, terutama perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang go public di Indonesia untuk memperhatikan lingkungan alam di sekitar perusahaan mereka. Dapat juga dijadikan sebagai bahan masukan mengenai informasi CSR dan berbagai faktor yang mempengaruhi pengungkapan CSR tersebut, terutama perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi. 9 Pengaruh Likuiditas dan..., Salis Saevy Maulani, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP, 2017