susunan organisasi dan tata kerja pemerintah

advertisement
LEMBARAN DAERAH
KOTAMADYA DAERAH TINGKAT II
SURAKARTA
NOMOR : 17 TAHUN 1982 Seri D Nomor 14
PERATURAN DAERAH KOTAMADYA DAERAH TINGKAT II SURAKARTA
NOMOR : 30 TAHUN 1981
TENTANG
SUSUNAN ORGANISASI DAN TATA KERJA PEMERINTAH
KOTAMADYA DAERAH TINGKAT II
SURAKARTA
DENGAN RAKHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
WALIKOTAMADYA KEPALA DAERAH TINGKAT II SURAKARTA
Menimbang
:
a.
Bahwa dalam rangka peningkatkan kelancaran penyelenggaraan
jalannya Pemerintahan Kelurahan secara berdaya guna dan
berhasil guna sesuai dengan tuntutan perkembangan pemerintahan,
maka sebagai pelaksana Undang-undang No. 5 Tahun 1979
tentang Pemerintah Desa : dipandang perlu menetapkan Peraturan
Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Surakarta tentang Susunan
Organisasi Dan Tata Kerja Pemerintah Kelurahan.
Mengingat
:
1.
Undang-Undang No. 5 tahun 1974 tentang Pokok-pokok
Pemerintahan di Daerah;
2.
Undang-Undang No 16 tahun 1950 tentang Pembentukan Kota1
kota Besar Dalam Lingkungan Propinsi Jawa Timur, Jawa Tengah,
Jawa Barat Dan Dalam Daerah IstimewaYogyakarta;
3.
Peraturan Pemerintah No. 5 Tahun 1979 tentang Pemerintahan
Desa;
4.
Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 2 Tahun 1980 tentang
Pedoman Pembentukan Pemecahan, Penyatuan dan Penghapusan
Kelurahan;
5.
Keputusan Menteri Dalam Negeri No. 94 Tahun 1975 tentang
Susunan Organisasi dan Tata Kerja Departemen Dalam Negeri;
6.
Keputusan Menteri Dalam Negeri No. 44 Tahun 1980 tentang
Pedoman Susunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintah
Kelurahan;
7.
Instruksi Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Jawa Tengah tanggal
23 April 1981 No. 188.5/132/1981 tentang Petunjuk Pelaksanaan
Peraturan/Keputusan Menteri Dalam Negeri Dalam Rangka
Pelaksanaan Undang-Undang No. 5 Tahun 1979 tentang
Pemerintahan Desa.
Dengan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II
Surakarta.
MEMUTUSKAN
Menetapkan
:
PERATURAN DAERAH KOTAMADYA DAERAH TINGKAT II
SURAKARTA TENTANG SUSUNAN ORGANISASI DAN TATA
KERJA
PEMERINTAH
KELURAHAN
DI
KOTAMADYA
DAERAH TINGKAT II SURAKARTA
BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Dalam Peraturan Daerah ini yang dimaksud dengan
a. Pemerintah Daerah : Pemerintah Kotamadya Daerah Tingkat II Surakarta;
2
b. Kepala Daerah
: Walikotamadya Kepala Daerah Tingkat II Surakarta;
c. Kelurahan
: Suatu Wilayah yang ditempati sejumlah penduduk yang mempunyai
Organisasi pemerintahan terendah langsung dibawah Camat yang
tidak berhak menyelenggarakan rumah tangga sendiri;
d. Lingkungan
: Bagian Wilayah dalam Kelurahan yang merupakan lingkungan kerja
pelaksanaan pemerintahan Kelurahan.
BABII
KEDUDUKAN, TUGAS POKOK, DAN FUNGSI KEPALA KELURAHAN
Pasal 2
(1)
Pemerintah Kelurahan dipimpin oleh seorang Kepala Kelurahan.
(2)
Kepala Kelurahan tersebut ayat (1) adalah alat Pemerintah yang berada langsung dibawah
Camat dan dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Daerah melalui
Camat.
Pasal 3
Kepala Kelurahan mempunyai tugas sebagai pelaksanaan dan penanggung jawab utama dibanding
pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan dalam rangka penyelenggaraan urusan
pemerintahan Daerah, urusan Pemerintahan Umum termasuk pembinaan ketentraman dan
ketertiban.
Pasal 4
Untuk menyelenggarakan tugas tersebut pada ayat 3 Kepala Kelurahan mempunyai fungsi :
a. Menggerakan partisipasi masyarakat disegala bidang ;
b. Melaksanakan tugas dan Pemerintahan atasannya;
c. Melaksanakan koordinasi terhadap jalannya Pemerintahan Kelurahan;
d. Melaksanakan tugas yang menajadi tanggung jawabnya dibidang pembangunan dari
kemasyarakat;
e. Melaksanakan tugas-tugas dalam rangka pembinaan ketentraman dan ketertiban masyarakat.
BAB III
ORGANISASI
3
Bagian Pertama
SUSUNAN ORGANISASI
Pasal 5
(1)
Pemerintah Kelurahan terdiri dari :
a. Kepala Kelurahan;
b. Sekretaris Kelurahan;
c. Kepala-Kepala Urusan;
d. Kepala-Kepala Lingkungan.
(2)
Urusan pada Pemerintahan Kelurahan terdiri dari :
a. Urusan Pemerintahan;
b. Urusan Perekonomian dan Pembangunan;
c. Urusan Kesejahteraan Rakyat;
d. Urusan Keuangan;
e. Urusan Umum.
(3)
Lingkungan ditetapkan oleh Kepala Daerah disesuaikan dengan kebutuhan Kelurahan yang
bersangkutan, berdasarkan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Daerah.
Bagian Kedua
TUGAS DAN FUNGSI SEKRETARIS
KELURAHAN
Pasal 6
Sekretaris Kelurahan mempunyai tugas menyelenggarakan pembinaan administrasi Pemerintahan
Kelurahan dan memberikan pelayanan staf kepada Kepala Kelurahan.
Pasal 7
Untuk menyelenggarakan tugas tersebut pada pasal 6 Sekretaris Kelurahan mempunyai sungsi :
a. Melaksanakan urusan Surat menyurat, kearsipan dan laporan;
b. Melaksanakan urusan keuangan, urusan pem erintahan, perekonomian, urusan pembanguan, dan
urusan kesejahteraan rakyat;
c. Melaksanakan urusan-urusan lain yang diberikan oleh Kepala Kelurahan.
4
Pasal 8
Sekretaris kelurahan melaksanakan tugas dan fungsi Kepala Kelurahan apabila Kepala Kelurahan
berhalangan melaksanakan tugasnya.
Bagian Ketiga
TUGAS DAN FUNGSI KEPALA URUSAN
Pasal 9
Kepala Urusan mempunyai tugas melaksanakan urusan-urusan yang menjadi bidang tugasnya.
Pasal 10
Untuk melaksankan tugas tersebut pada pasal 9, Kepala Urusan mempunyai fungsi palayanan staf
sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing.
Bagian Keempat
TUGAS DAN FUNGSI KEPALA LINGKUNGAN
Pasal 11
Kepala Lingkungan mempunyai tugas tersebut diatas Kepala Lingkungan mempunyai fungsi
membantu pelaksanaan tugas Kepala Kelurahan dalam wilayah kerjanya masing-masing.
Pasal 12
Untuk melaksanakan tugas tersebut pada pasal 11 Kepala Lingkungan mempunyai fungsi
membantu pelaksanaan tugas kepala Kelurahan dalam wilayah kerjanya masing-masing.
BAB IV
TATA KERJA
Pasal 13
(1)
Perangkat Pemerintah Kelurahan dalam melaksanakan tugasnya menerapkan prinsip-prinsip
koordinasi, integrasi dan sinkronisasi.
(2)
Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1) :
a. Sekretaris Kelurahan bertanggung jawab kepada Kepala Kelurahan;
b. Kepala Lingkungan bertanggung jawab kepada Kepala Kelurahan;
c. Kepala Urusan bertanggung jawab kepada Sekretaris Kelurahan.
5
BAB V
KETENTUAN PENUTUP
Pasal 14
Bagan Susunan organisasi Pemerintah Kelurahan sebagaimana Lampiran Peraturan Daerah ini.
Pasal 15
Dengan berlakunya Peraturan Daerah ini, maka semua ketetentuan yang mengatur mengenai
Susunan Oragnisasi dan Tata Kerja Pemerintah Kelurahan dan ketentuan lain yang bertentangan
dengan Peraturan Daerah ini dinyatakan tidak berlaku lagi.
Pasal 16
Hal-hal yang belum diatur dalam Peraturan Daerah ini akan diatur lebih lanujut oleh Kepala Daerah
sepanjang mengenai pelaksanaannya.
Pasal 17
Peraturan Daerah ini mulai berlaku sejak tanggal diundangkan.
Surakarta, 21 Nopember 1981
DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH
WALIKOTAMADYA KEPALA DAERAH
KOTAMADYA DAERAH TINGKAT II
TINGKAT II SURAKARTA
SURAKARTA
Wakil Ketua
Diundangkan
ttd
ttd
(Soedjimin)
(Saoekatino Prawirohadisebroto SH )
dalam
Lembaran
Daerah
DISAHKAN
Kotamadya Daerah Tiingkat II Surakarta No 17
Dengan Surat Keputusan Gubernur Kepala
tanggal 21 Juli tahun 1982 Seri D Nomor 14
Daerah Tingkat I Jawa Tengah
Tanggal 4 Juli 1982 Nomor: 188.3/133/1982
SEKRETARIS KOTAMADYA DAERAH
Sekretaris Wilayah/Daerah
ttd
B / Kepala Biro Hukum
ttd
(Drs Indro Soeparno)
( Nawawi SH)
NIP: 010034383
NIP : 500026890
6
LAMPIRAN : Peraturan Daerah Kotamadya
Daerah Tingkat II Surakarta
Nomor
: 30 Tahun 1981
Tanggal
: 21 Nopeber 1981
BAGAN SUSUNAN ORGANISASI PEMERINTAH
KELURAHAN DI KOTAMADYA DAERAH
TINGKAT II SURAKARTA
KEPALA KELURAHAN
SEKRETARIS KELURAHAN
KEPALA URUSAN
PEMERINTAH
KEPALA URUSAN
PEREKONOMIAN DAN
PEMBANGUNAN
KEPALA URUSAN
KESEJAHTERAAN RAKYAT
KEPALA URUSAN
KEUANGAN
KEPALA URUSAN UMUM
KEPALA-KEPALA LINGKUNGAN
7
Download