Penggunaan Pendekatan Inkuiri untuk Meningkatkan Hasil Belajar

advertisement
BAB V
SIMPULAN dan SARAN
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan penelitian dapat
disimpulkan bahwa pada siswa kelas V SD N Bansari Kecamatan Bansari
Kabupaten Temanggung, khususnya pada pokok bahasan sifat-sifat cahaya
sebagai berikut:
a. Pendekatan inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar afektif siswa
(keaktifan belajar) pada pokok bahasan sifat-sifat cahaya. Hal ini dapat
dilihat dari keaktifan belajar siswa pada kondisi awal, pembelajaran siklus
1 dan siklus 2 yaitu terjadi peningkatan keaktifan belajar siswa yaitu pada
kondisi awal keaktifan siswa berada pada kategori sangat aktif 55,56 %
dengan 15 siswa, untuk aktif 29,62 % dengan jumlah siswa 8 dan untuk
kategori sedang dan kurang aktif masing-masing sama dengan persentase
7,41 dengan jumlah siswa masing-masing sama yaitu 2 siswa. Jadi secara
garis besar untuk siklus I ini keaktifan siswa masuk dalam kategori sangat
aktif dan aktif. Pada siklus 2 menjadi menjadi sangat aktif dengan
persentase 74,07 % dengan jumlah siswa 20, untuk aktif mempunyai
persentase 18,52 % dan kategori sedang 7,41 % dengan jumlah siswa 2.
Jadi untuk siklus II ini siswa sudah sangat aktif. Meningkat dari siklus I.
b. Pendekatan inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar kognitif siswa pada
pokok bahasan sifat-sifat cahaya. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar
siswa pada kondisi awal, pembelajaran siklus 1 dan siklus 2 yaitu terjadi
peningkatan hasil belajar siswa. Pada kondisi awal siswa yang tuntas 7
orang dan yang tidak tuntas 20 orang. Pada siklus 1 siswa yang tuntas 23
orang dan yang tidak tuntas 4 orang. Sedangkan pada siklus 2, semua
siswa yang terdiri dari 27 orang tersebut sudah memenuhi KKM >= 71
atau dapat dikatakan tuntas semua.
84
85
5.2 Implikasi
Berdasarkan
pada kajian teori dan kesimpulan di atas dapat
dikemukakan implikasi yang berguna baik secara teoritis maupun secara
praktis dalam upaya meningkatkan hasil belajar IPA siswa.
a. Implikasi Teoritis
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran IPA
menggunakan pendekatan inkuiri menghasilkan hasil belajar IPA yang lebih
baik. Hal ini dikarenakan didalam pembelajaran pendekatan inkuiri, lebih
menekankan pada penyelesaian dengan menemukan sendiri masalah dari
sebuah permasalahan, dimana siswa melakukan sendiri, mengalami sendiri
dalam menyelesaikan masalah, jadi dengan mudah siswa akan mengingatnya.
b. Implikasi Praktis
Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan bagi guru dan
calon guru untuk meningkatkan kualitas hasil belajar IPA siswa. Hasil belajar
IPA
siswa
dapat
ditingkatkan
dengan
memperhatikan
pendekatan
pembelajaran yang digunakan. Pembelajaran IPA dengan pendekatan inkuiri
dapat dijadikan sebagai alternatif apabila guru dan calon guru IPA ingin
melakukan proses pembelajaran IPA. Selain itu guru juga harus
memperhatikan beberapa komponen yang mempengaruhi proses pencapaian
hasil belajar siswa, diantaranya aktivitas belajar dan keaktifan belajar siswa.
5.3 Saran
Berdasarkan kesimpulan dan implikasi penelitian di atas, maka dapat
dikemukakan saran sebagai berikut:
a. Teoritis
Memberikan sumbangan pemikiran bagi dunia pendidikan akan pentingnya
upaya meningkatkan hasil belajar afektif dan kognitif siswa mata pelajaran
IPA dengan menggunakan pendekatan inkuiri.
86
b. Guru
1. Dalam pembelajaran IPA sedapat mungkin diusahakan agar mengajar
menggunakan pendekatan yang lebih bervariasi disesuaikan dengan
karakteristik siswa dan materi, salah satu contohnya adalah pendekatan
inkuiri, dimana siswa akan lebih aktif kreatif dan siswa akan merasa
lebih senang dalam proses pembelajaran karena siswa akan menemukan
sendiri permasalahan yang dihadapi.
2. Untuk pembelajaran IPA sendiri, diharapkan dalam setiap pembelajaran
disediakan alat peraga supaya siswa lebih bisa mengingat karena
melihat sendiri secara nyata ataupun misalnya dalam suatu percobaan,
siswa akan lebih bisa menerima karena praktek langsung dan akan
mudah diingat.
c. Siswa
Dalam pembelajaran IPA, siswa akan tumbuh semangat belajar
dengan menggunakan pendekatan inkuiri.
d. Pihak Sekolah
1. Memberikan kesempatan kepada guru-guru agar aktif dalam mengikuti
kegiatan-kegiatan misalnya seminar yang dapat menambah wawasan
dan pengetahuan guru, baik dari materi pelajaran maupun pendekatan
pembelajaran.
2. Menyediakan fasilitas dan sumber belajar yang memadai, yang
diperlukan dalam proses pembelajaran untuk menunjang keaktifan dan
kreatifitas siswa.
Download