Uploaded by User106377

TUGAS MIKROBIOLOGI repro sinta

advertisement
TUGAS MIKROBIOLOGI
MODUL GANGGUAN SISTEM REPRODUKSI
NAMA
: Sinta Aderia
NIM
: FAA 118 019
KELOMPOK
: 6 ( Enam)
FASILITATOR : dr. I Gde Hary Eka Adyana, M.Biomed,Sp.OG
Narasumber :
Dr. dr. Nawan, M.Ked.Trop
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER
FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
PALANGKA RAYA
2021
Kasus 1
Laki-laki 25 tahun menikah sopir truk mengeluh keluar cairan kekuningan
sejak 4 hari yang lalu.Kencing terasa sakit dan agak panas. 1 minggu yang lalu
melakukan hubungan seksual dengan wanita yang bukan istrinya. 2 hari yang lalu
berhungan dengan istrinya yang sedang hamil 3 bulan. Riwayat pengobatan
minum amoksisilin belum ada perubahan. 1 tahun yang lalu penderita pernah
sakit seperti ini dan sudah sembuh.
SOAL :
a) Pemeriksaan penunjang ? Hasil yang diharapkan ?
b) Diagnosis ?
c) Penatalaksanaan ?
JAWABAN :
a) Pemeriksaan penunjang
- Laboratorium :
o Cat Gram duh tubuh
o Kultur : Thayer martin/modifikasi TM
o Tes definitif ( tes Oksidase, fermentase)
- Specimen / sample diambil dari :
o Pria
: bahan dari duh tubuh uretra/sed.urine
o Wanita : bahan dari uretra, srviks, muara kel.bartholin
Hasil Yang diharapkan terlihat :
- Cat Gram Duh Tubuh
Ditemukannya diploccocus gram negatif yang berbentuk
seperti biji kopi dan berwarna merah muda atau pink. Neisseria
gonorrhoeae merupakan salah satu bakteri yang termasuk dalam
golongan Bakteri Tahan Asam (BTA)
- Kultur : Thayer martin/modifikasi TM
Agar Thayer Martin merupakan media yang memiliki
selektifitas tinggi yang mengandung antifungal dan antibiotik. Hasil
yang diharapkan dari pemeriksaan ini ialah : Terdapat biakan koloni
pada media agar Thayer Martin.
- Tes definitif ( tes Oksidase, fermentase)
a. Tes oksidase
Dilakukan dengan menambahkan reagen oksidasi pada koloni
gonokokus. Dengan hasil yang diharapkan ialah akan tampak
perubahan warna menjadi biru/ungu pada reagen yang ditelah
ditambahkan koloni.
b. Tes Fermentase
Dilakukan dengan menambahkan larutan glukosa, maltosa,
dan sukrosa pada koloni gonokokus. Dengan hasil yang
diharapkan ialah terjadi perubahan warna pada koloni yang
ditambahan larutan glukosa, maltosa, dan sukrosa pada koloni.
b) Diagnosis : Gonorrhea (GO)
c) Penatalaksanaan

Untuk ibu: (karena hamil Ciprofloksasin & Ofloksasin tidak
dianjurkan digunakan) gunakan Cefiksim 400 mg oral dosis
tunggal

Untuk suami: Ciprofloksasin 500 mg oral dosis tunggal atau
Ofloksasin 400 mg oral dosis tunggal.

Edukasi : Edukasi pasien untuk membawa istrinya ikut serta
untuk dilakukan pemeriksaan , agar menghindari adanya efek
pingpong, perlu diinformasikan bahwa pada wanita sekitar 40
- 50 % tidak terdapat gejala atau asimtomatik.
Kasus 2
Perempuan 30 tahun sedang hamil 5 bulan anak ke 4 mengeluh keputihan
sejak 3 minggu warna putih dan encer, bau tidak enak, terutama pada saat
berhubungan seksual. Tidak gatal. Suami penderita seorang dosen. Dari hasil
pemeriksaan dgn spekulum didapatkan duh tubuh warna putih keabuan, encer,
bau +, tidak didapatkan inflamasi pada vulva maupun vagina
SOAL :
a) Pemeriksaan penunjang ? Hasil yang diharapkan ?
b) Diagnosis ?
c) Penatalaksanaan ?
JAWABAN :
a) Pemeriksaan Penunjang dan Hasil yang di harapkan
- Uji Whiff – amine
Hasil yang diharapan : fishy odor, bau tidak sedap
- Sediaan basah
Hasil yang diharapkan: ditemukan Clue cell
- Pengecatan Gram
Hasil yang diharapkan : adanya bakteri lainnya yang melekat pada
sel epitel vagina.
- pH
nilai pH > 4,5
b) Diagnosis : Bakterial Vaginosis
c) Penatalaksanaan
Terapi Medikamentosa yang diberikan untuk pasien yang sedang
hamil :
- Metronidazole 500 mg sediaan tablet diberikan peroral 2x/hari (
selama 7 hari )
- Klindamisin 300 mg peroral 2 x 1 ( selama 7 hari )
Download