Uploaded by User82701

P U T U S A N akhir fix pidana

advertisement
P U T U S A N
Nomor 20/Pid.Sus-TPPO/2019/PN MLG
“DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA”
Pengadilan Negeri Malang yang memeriksa dan mengadili perkaraperkara pidana pada peradilan tingkat pertama secara biasa, telah
menjatuhkan putusan sebagaimana terurai di bawah ini dalam perkara atas
nama Terdakwa:
Boby Joheri alias Ian alias Dede (identitas selanjutnya dianggap telah dibacakan)
Penahanan dianggap telah dibacakan
Menimbang setelah mendengarkan dan memperhatikan keterangan saksi-saksi,
keterangan terdakwa dan alat bukti lainnya:
Telah memeriksa dan meneliti barang bukti yang diajukan dipersidangan:
Ad.1 Terdakwa telah memenuhi unsur TPPO yaitu proses, cara, dan eksploitasi
Menimbang, bahwa berdasarkan keterangan dan pendapat para saksi
dan alhi, beserta barang bukti yang diajukan dalam persidangan, menyatakan
bahwa terdakwa telah terbukti secara sah dan menyakinkan melakukan TPPO
sebagaimana dalam Pasal 2 ayat(1) jo Pas 17 UU RI nomor 2001 tahun 2007
tentang TPPO tentang perlindungan anak. Dan pasal 76 huruf I jo Pasal 88 UU
tentang perubahan atas UU RI nomor 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak
dalam dakwaan
Ad. 2 Unsur Dilarang menempatkan, membiarkan, melakukan, menyuruh
melakukan atau turut serta melakukan eksploitasi secara ekonomi dan/atau seksual
terhadap Anak;
Menimbang, bahwa anak menurut pasal 1 ayat (1) Undang-Undang Nomor 23 Tahun
2002 Tentang Perlindungan Anak jo Undang-Undang No. 35 tahun 2014, yang dimaksud
“anak” menurut undang undang tersebut adalah seseorang yang belum berumur 18
(delapan belas) tahun termasuk anak yang masih dalam kandungan .
Menimbang, bahwa tujuan pemidanaan semata-mata bukan pembalasan melainkan
bertujuan untuk membina agar Terdakwa menyadari atau menginsyafi kesalahannya sehingga
diharapkan dapat menjadi anggota masyarakat yang baik dikemudian hari, serta dikaitkan dengan
hal-hal yang memberatkan dan meringankan, maka Majelis Hakim memandang cukup tepat dan
adil bila kepada Terdakwa dijatuhi hukuman seperti yang akan disebutkan dalam amar putusan
dibawah ini;
Mengingat, Pasal 2 ayat (1) jo Pasal 17 UURI No. 21 Tahun 2007 tentang
Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang DAN Kedua Pasal 76 huruf I Jo Pasal 88
Undang-Undang RI No.35 tahun 2014 tentang Perubahan Undang-Undang RI No. 23 tahun
2002 tentang Perlindungan Anak , Undang - undang No. 8 tahun 1981 Tentang Kitab Undang –
undang Hukum Acara Pidana, serta peraturan perundang-undangan lain yang bersangkutan dengan
perkara ini;
MENGADILI
1. Menyatakan Terdakwa BOBY JOEHERY alias Ian alias Dede terbukti secara sah dan
meyakinkan brsalah melakukan tindak pidana “ Melakukan erekrutan Untuk Tujuan
Mengeksploitasi Orang tersebut di Wiliyah Negara Republik Indonesia DAN Eksploitasi
Ekonomi terhadap Seorang Anak“;
2. Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa BOBY JOEHERY alias Ian alias Dede dengan pidana
penjara selama 3 (tiga) tahun dan 3 (tiga) bulan, dan denda sebesar Rp. 120.000.000,00 (seratus
dua puluh juta rupiah), dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar maka harus
diganti dengan pidana kurungan selama 1 (satu) bulan;
3. Menetapkan masa penangkapan dan penahanan yang telah dijalani oleh Terdakwa dikurangkan
seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan;
4. Memerintahkan Terdakwa tetap ditahan;
5. Memerintahkan barang bukti berupa:
-
1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio AT/AL115S 28D No.Pol: H-6001- QD warna Merah
Marun tahun 2010 No. Ka: MH32D306AK218681 No.Sin: 28D2213094 beserta STNK atas nama
BOBY JOEHERY dengan alamat Kutoharjo Rt. 03 Rw. 05 Kaliwungu Kendal dan kunci
kontaknya;
Dikembalikan kepada Terdakwa;
-
1 (satu) buah Handphone merk Samsung Galaxy S5 warna Putih dengan kondom warna Pink
No. Imei: 352957/06/178555/1;
Dirampas untuk dimusnahkan;
-
Uang sebesar Rp.1.000.000,00 (satu juta rupiah); Dirampas untuk negara;
-
1 (satu) potong rok mini berwarna Biru bercorak Hitam;
-
1 (satu) potong tanktop berwarna Biru dongker motif bunga;
-
1 (satu) potong celana dalam berwarna Pink;
-
1 (satu) potong BH berwarna Pink; Dikembalikan kepada saksi Jemima Rindang Kasih;
-
1 (satu) lembar bill hotel Grand Wahid room 325 nomor 0023372 tanggal 16/3/18 atas nama
Wisnu bukti pembayaran kamar hotel 325 sebesar Rp. 450.000,00 (empat ratus lima putuh ribu
rupiah);
-
1 (satu) lembar bill Wahid Family karaoke nomor 0029216 tanggal 16/3/18 atas nama Rizal
Terlampir dalam berkas perkara;
6. Membebankan kepada Terdakwa untuk membayar biaya perkara dalam perkara ini sebesar Rp.
2.000,00 (dua ribu rupiah);
TOK
Demikianlah putusan ini dibacakan oleh kami Majelis Hakim Pengadilan Negeri Malang pada hari
Rabu tanggal 29 Agustus 2018 dibantu panitera pengganti serta dihadiri oleh penuntut
umum dan penasehat hukum
Apabila ada yang keberatan putusan ini dapat mengajukan upaya banding kasasi
7 hari dari sekarang
Dengan ini sedang dinyatakan selesai dan di tutup.
Download