lampiran - Blog UMY Community

advertisement
Penyakit Jantung Koroner
PENYAKIT JANTUNG KORONER
Penyakit Jantung banyak macamnya, namun yang akan di bahas disini adalah Penyakit
Jantung Koroner yang menduduki peringkat pertama sebagai pembunuh di Indonesia
serta meminta biaya pengobatan yang sangat mahal.
Gambar Jantung Koroner (http://www.webbooks.com/eLibrary/Medicine/Cardiovascular/Images/HeartAttack.gif)
Apakah penyakit Jantung Koroner itu ?
Penyakit Jantung Koroner adalah penyempitan/penyumbatan (arteriosclerosis) pembuluh
arteri koroner yang disebabkan oleh penumpukan dari zat-zat lemak (kolesterol,
trigliserida) yang makin lama makin banyak dan menumpuk di bawah lapisan terdalam
(endotelium) dari dinding pembuluh nadi.
Dengan tersumbatnya Arteri Koroner, maka hal ini akan mengurangi atau menghentikan
aliran darah mensupply oksigen ke otot2 jantung, sehingga mengganggu kerja jantung
sebagai pemompa darah. Dan bila sampai otot2 jantung kekurangan supply darah maka
jantung akan menjadi lemah dan tidak dapat menyediakan darah ke seluruh bagian tubuh.
Penyumbatan arteri ini bisa di bagi 2 bagian, yaitu :
1. Tersumbat TOTAL
Si penderita bisa jatuh pingsan dan tidak sadarkan diri, dan sering sekali terjadi
sipenderita akan langsung meninggal dunia.
2. Tersumbat SEBAGIAN
Pada tahap awal, mungkin si penderita masih dapat bernafas dengan normal dan darah
yang mengalir ke otot jantung masih cukup. Namun, ketika dia melakukan aktivitas yang
melelahkan seperti berolahraga atau memarahi orang lain, arteri koroner yang menyempit
tidak dapat mensuplai darah yang cukup ke otot-otot jantung. Dan bila otak tidak dapat
supply darah, biasanya si penderita akan terkena stroke. Taukan stroke ?
Siapakah yang rentan terkena penyakit ini ?
Penyakit ini dulunya sering disebut penyakit orang tua, krn memang dulu cuma orang2
tua saja yg berusia 50 tahunan yg rentan terkena penyakit ini. Namun sekarang ini ada
kecenderungan juga diderita oleh pasien di bawah usia 40 tahun. Hal ini bisa terjadi
karena adanya perubahan gaya hidup, terutama pada orang muda perkotaan modern.
Apa sih penyebab penyakit ini ?
1. merokok terlalu berlebihan selama bertahun-tahun
2. mengkonsumsi makanan fast food / Junk Food yang mengandung kadar lemak jenuh
tinggi.
3. tekanan darah tinggi
4. penyakit kencing manis
5. kurang olah raga
6. Stress
7. Alkohol
8. Narkoba.
Pengobatan :
1. Dengan obat2an untuk jantung.
2. Kateterisasi (Tiup)
3. Operasi seringkali disebut dengan "tindakan ByPass", mungkin untuk memperhalus
karena kalo operasi kesannya sereem…
Kateterisasi adalah memasukan selang kecil melalui urat nadi dilipatan paha atau di
pergelangan tangan. Selang kecil tadi didorong ke jantung dan sampai pembuluh koroner.
Di sana, melalui selang tadi disemprotkan zat warna sehingga dengan bantuan film yang
merekam semua tindakan tadi maka dapat terlihat lokasi dan beratnya sumbatan tadi.
Setelah itu baru diputuskan apakah pasien harus dioperasi atau di balon saja.
Maksud balon disini adalah pada ujung selang tadi ada balon yang dapat di tiup dari luar
(dengan spuit). Balon ditiup setelah posisinya ada di daerah yang mengalami sumbatan.
Nah kalau ditiup maka balon mengembang dan mendorong sumbatan tersebut masuk
kedalam dinding pembuluh darah. Aliran darah tentu akan melebar karenanya. Biasanya
akan dipasang semacam RING yang disebut STENT supaya pembuluh darah tadi tidak
tersumbat kembali.
Gambar pemasangan Stent
(http://msnbcmedia1.msn.com/i/msnbc/Components/Art/HEALTH/061204/AP_HeartSte
nt.gif)
ByPass
Membuat jalur baru untuk arteri, anda dapat melihat di pemasangan ring stent diatas pada
kiri bawah.
Pencegahan :
1. Menerapkan pola hidup sehat.
2. Cobalah dengan tanaman Obat/Herbal.
3. Perbanyak makan Ikan, karena mengandung Asam Lemak Omega-3.
Pola Hidup Sehat
….Saya rasa sudah jelas. Antara laen ya Stop Smoking, No Drugs, Sport, etc
Tanaman Obat/Herbal
1. Daun Dewa (http://farm2.static.flickr.com/1158/1013158201_fecc42719b.jpg) (
Gynura Segetum )
Fungsi : AntiCoagulant, mencairkan bekuan darah, melancarkan sirkulasi darah dan
membersihkan racun.
Bagian yang dipakai adalah daun dan umbinya.
Dosis yang dianjurkan yaitu 15-30 gram daun segar dan 6-10 gram umbinya.
2. Mengkudu (http://www.mardi.my/bdc/herba/images/Mengkudu.jpg) (Morinda
citrifolia)
Fungsi : Menurunkan tekanan darah tinggi, menurunkan kolesterol dan kadar gula darah
tinggi.
Dosis : 2-3 buah yang matang
3. Bawang Putih (http://www.awl.ch/heilpflanzen/allium_sativum/knoblauch.jpg)
(Allium sativum)
Fungsi: Melancarkan sirkulasi darah, anticoagulant, menurunkan kolesterol darah,
menurunkan kadar gula darah, menurunkan tekanan darah tinggi dan menambah sistem
kekebalan.
4. Bawang Bombay
(http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/0/08/Bawang_Bombay.jpg/800
px-Bawang_Bombay.jpg) (Allium cepa)
Fungsi : AntiCoagulant, menurunkan kadar lemak darah, menurunkan kadar gula darah
dan menurunkan tekanan darah.
5. Jamur Kuping hitam (http://www.capsandstems.com/graphics/Auricularia_auricula2.jpg) (Auricularia auricula)
Fungsi : Mencegah stroke dan pendarahan otak, baik untuk jantung dan pembuluh darah.
6. Rumput laut
(http://www.itameriportaali.fi/fi/tietoa/artikkelit/kasvit/fi_FI/aasialainen_leva/_files/7678
2776932964387/default/gracilaria-vermiLahisWeb.jpg) (Laminaria japonica)
Fungsi: Mencegah penyempitan pembuluh darah, menurunkan kolesterol dan tekanan
darah tinggi.
7. Terung Ungu
(http://ditsayur.hortikultura.go.id/algal/Tanaman%20Sayuran/slides/Terung%20ungu.jpg)
(Solanum melongena L.)
Fungsi : Mencegah aterosklerosis, mencegah meningkatnya kolesterol darah,
menurunkan ketegangan saraf.
8. Jantung pisang
(http://upload.wikimedia.org/wikipedia/ms/thumb/f/f6/YosriJantungPisangSerendah.jpg/
300px-YosriJantungPisangSerendah.jpg)
Fungsi: Mencegah stroke dan pendarahan otak, baik untuk jantung dan pembuluh darah.
9. Bunga Mawar
(http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/2/2a/Rosa_chinensis.jpg/800pxRosa_chinensis.jpg) (Rosa chinensis)
Fungsi: Melancarkan sirkulasi darah, menetralkan racun.
Dosis pemakaian: 3-10 g bunga kering
10. Siantan (http://static.flickr.com/60/222985673_ed8a728a1d_o.jpg) (Ixora stricta
Roxb.)
Fungsi : Anticoagulant, menurunkan tekanan darah.
Dosis pemakaian : 10-15 g bunga
Ulasan mengenai Ikan sebagai sumber Lemak Omega-3
Lemak Omega-3 bisa didapat dari Ikan ( lebih baik ikan laut ), ataupun dari Suplemen
Makanan. Lemak Omega-3 jauh lebih bermanfaat (baca:manjur) daripada herbal.
Suplemen Makanan
Total Dosis yang dianjurkan adalah 800mg – 1000 mg / hari.
Dari Ikan.
Menurut Dr.Fadilah Supari ahli Jantung RS.Harapan Kita, Ia merekomendasikan ikan
lemuru (http://www.indomedia.com/intisari/1998/februari/images/ikan3.jpg) yang banyak
terdapat di perairan laut Indonesia sebagai ikan yang potensial mengandung asam lemak
omega-3. Dengan mengonsumsi dua porsi ikan lemuru setiap minggu maka cukup untuk
memenuhi kebutuhan tubuh. Ikan yang mengandung asam lemak omega-3 cukup optimal
ini mampu menurunkan kadar superoksida yang merusak jaringan otot jantung.
Disarankan agar ikan ini tidak digoreng, melainkan ditim. Sebab jika digoreng maka
kandungan omega-3-nya akan menguap.
Masih menurut Dr.Fadilah Supari, pada orang yang mengonsumsi omega-3, keping
darahnya (platelet) tidak mudah pecah atau menggumpal. Asam lemak omega-3 ini
menjadikan dinding pembuluh darah (endotil) kuat, tidak rapuh, dan tidak mudah
ditembus oleh zat yang memecah dinding pembuluh darah. Asam lemak ini bisa
menurunkan parameter biokimia sebagai faktor risiko arteriosklerosis seperti kolesterol,
LDL dan trigliserida.
Sedikit tentang Omega-3 pada telur.
Bila anda belanja ke pasar swalayan, disana banyak dijual Telor yang mengandung
Omega-3.
Apa sama dengan Omega-3 dari Ikan ? Jawabnya berbeda.
Memang telur Omega-3 bisa meningkatkan kadar asam lemak omega-3 dalam aliran
darah. Tapi bukan berarti bisa menurunkan kadar kolesterol atau trigliserida, hanya
mengubah kadar asam lemak dalam plasma darah saja. Sebutir telur omega-3 berisi asam
lemak omega-3 (618 mg), dan asam lemak omega-6 (999 mg), seperti yang tercantum
pada kemasan telur yang diperdagangkan.
Sedikit catatan :
- Bila anda mempunyai orang tua yang menderita sakit jantung koroner ini, jagalah agar
si penderita jangan menjadi marah, agar anda tidak menyesal nantinya.
- Bila anda merasa kadang sesak, dan sakit di dada, hati2lah bukan mustahil itu gejala
dini.
- Bila telapak tangan anda sering keringat dingin, cobalah cek jantung anda.
- Bila anda punya berita atau informasi mengenai penyakit jantung koroner ini,
berbagilah di sini. Baik itu rumah sakitnya, biayanya, dll.
- Tulisan ini masih jauh dari sempurna…., namun demikian semoga sedikit berguna.
- Buat yang sudah memberi GRP, saya mengucapkan terima kasih.
Download