ABSTRAK Rendahnya kemampuan dalam menggali sumber

advertisement
ABSTRAK
Rendahnya kemampuan dalam menggali sumber-sumber pendapatan yang sah.
Selama ini, selain disebabkan oleh faktor Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan
yang disebabkan oleh batasan hukum. Sehingga salah satu caranya dengan
meningkatkan efektivitas penerimaan pajak, karena perpajakan merupakan sektor
penerimaan Negara yang kondisinya dinamis sejalan dengan perkembangan dan
pertumbuhan sosial ekonominya. Peran sektor perpajakan ini semakin penting artinya
dalam APBN setiap tahunnya. Pajak secara garis besar dibagi atas 2 bagian yaitu pajak
pusat dan pajak daerah. penelitian skripsi ini akan membahas pajak yang dikelola oleh
pemerintah pusat yang hasil penerimaannya dibagi dengan daerah. Pajak yang penulis
bahas adalah Pengaruh Efektivitas Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan terhadap
Dana Perimbangan dengan melakukan penelitian di DIPENDA Kota Bandung, metode
yang digunakan adalah metode deskritif. Dalam penelitian ini dilakukan pengujian
dengan analisis regresi, analisis koefisien korelasi, koefisien determinasi dan pengujian
hipotesis dengan dua variabel X (Efektivitas Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan)
dan Variabel Y (Dana Perimbangan).
Hasil dari penelitian ini adalah terdapat 45.43% kontribusi Pajak Bumi dan
Bangunan terhadap Dana Perimbangan. Dari hasil pengujian hipotesis, dengan df(8),
maka ttabel = 2.306 sedangkan thitung = 2.581. dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa
efektifitas penerimaan pajak bumi dan bangunan mempunyai pengaruh terhadap dana
perimbangan.
Download