KSEI-3688/DIR/0615 Jakarta, 11 Juni 2015 Lamp. :

advertisement
Nomor : KSEI-3688/DIR/0615
Lamp. : -
Jakarta, 11 Juni 2015
Kepada Yth.
Pemegang Rekening
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI)
Di Tempat
Perihal
: Penawaran Umum Perdana atas Saham PT Merdeka Copper Gold Tbk
Dengan hormat,
Dengan ini diberitahukan bahwa Penawaran Umum Perdana atas Saham PT Merdeka Copper Gold
Tbk telah didaftarkan oleh Emiten yang bersangkutan ke dalam penitipan kolektif KSEI dengan
jadwal sebagai berikut:
Kode ISIN Saham
Tanggal Efektif
Masa Penawaran
Tanggal Penjatahan
Tanggal Distribusi Saham secara Elektronik
Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan
Tanggal Pencatatan pada Bursa Efek Indonesia
Nilai Nominal Saham
Harga Penawaran Saham
Jumlah Saham yang ditawarkan
:
:
:
:
:
:
:
:
:
:
Penjamin Emisi Efek
:
Gerai Penawaran Umum
:
ID1000134406
9 Juni 2015
11 - 12 dan 15 Juni 2015
17 Juni 2015
18 Juni 2015
18 Juni 2015
19 Juni 2015
Rp100,Rp2.000,419.650.000 Unit
PT Indo Premier Securities
PT Bahana Securities
PT Datindo Entrycom
Puri Datindo - Wisma Sudirman
Jl. Jend. Sudirman Kav. 34 - 35
Jakarta 10220
Bersamaan dengan Penawaran Umum Sahan Perdana, Perseroan akan menerbitkan Saham Baru
(i) dalam rangka pelaksanaan konversi Mandatory Convertible Bond senilai US$70.000.000 yang
diterbitkan berdasarkan Master Settlement Deed tanggal 17 Februari 2014 ("MCB Emperor")
sebesar 339.458.823 (tiga ratus tiga puluh sembilan juta empat ratus lima puluh delapan ribu
delapan ratus dua puluh tiga) saham biasa atas nama pada Tanggal Penjatahan dan 122.389.916
(seratus dua puluh dua juta tiga ratus delapan puluh sembilan ribu sembilan ratus enam belas)
saham biasa atas nama pada Tanggal Pencatatan; dan (ii) dalam rangka pelaksanaan konversi
Mandatory Convertible Bond senilai US$10.000.000 yang diterbitkan berdasarkan Tujuh Bukit Willis
Settlement Deed tanggal 10 April 2014 ("MCB Willis") sebesar 327.142.857 (tiga ratus dua puluh
tujuh juta seratus empat puluh dua ribu delapan ratus lima puluh tujuh) saham biasa atas nama
pada Tanggal Pencatatan, sesuai konfirmasi terkait pelaksanaan MCB Emperor dan MCB Willis
yang diterima dari masing-masing pemegang MCB Emperor dan MCB Willis melalui Irrevocable
Acknowledgement and Notice.
Dengan dilaksanakannya konversi MCB Emperor dan MCB Willis bersamaan dengan terjualnya
seluruh Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Saham Perdana ini, persentase
kepemilikan Masyarakat akan menjadi sebanyak 12% (dua belas persen) dari modal yang telah
ditempatkan dan disetor penuh Perseroan setelah Penawaran Umum Saham Perdana, pelaksanaan
konversi MCB Willis dan pelaksanaan MCB Emperor.
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia
Indonesian Stock Exchange Building 1st Tower 5th Floor
Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta 12190 – Indonesia
Phone: (62-21) 5299 1099, Fax: (62-21) 5299 1199
www.ksei.co.id
Selanjutnya, setelah dilaksanakannya Penawaran Umum Saham Perdana, Perseroan akan
menerbitkan Saham Baru dalam rangka pelaksanaan opsi pembelian saham yang melekat pada
MCB Emperor ("Opsi Emperor") sebesar 70.945.544 (tujuh puluh juta sembilan ratus empat puluh
lima ribu lima ratus empat puluh empat) saham biasa atas nama sesuai konfirmasi terkait
pelaksanaan opsi membeli saham Perseroan yang diterima dari masing-masing pemegang Opsi
Emperor melalui Irrevocable Acknowledgement and Notice. Dengan dilaksanakannya Opsi
Emperor, persentase kepemilikan Masyarakat akan menjadi sebanyak 11.7% (sebelas koma tujuh
persen) dari modal yang telah ditempatkan dan disetor penuh Perseroan setelah pelaksanaan Opsi
Emperor.
Demikian untuk diketahui. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terimakasih
Hormat kami,
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia
Sulistyo Budi
Direktur
Fitriyah
Kanit. Pengelolaan Efek
Divisi Jasa Kustodian
Tembusan Yth :
1. Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan - up. Kepala Eksekutif Pasar Modal
2. PT Bursa Efek Indonesia
3. PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia
4. PT Merdeka Copper Gold Tbk
5. PT Datindo Entrycom
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia
Indonesian Stock Exchange Building 1st Tower 5th Floor
Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta 12190 – Indonesia
Phone: (62-21) 5299 1099, Fax: (62-21) 5299 1199
www.ksei.co.id
Download