BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Dengan

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dengan berkembangnya teknologi, dan pesatnya kemajuan ekonomi membawa
perubahan pula pada kehidupan manusia. Perubahan-perubahan tersebut menuntut
manusia agar selalu mampu bersaing, dan berkompetisi dalam kehidupannya. Hal
ini pula yang membawa manusia dalam suatu keadaan jenuh, dan penuh tekanan
dalam hidupnya sehingga tak jarang manusia berada dalam keadaan stres, yang
dikarenakan sulitnya menyesuaikan diri dengan perkembangan lingkungan
tersebut.
Dari berbagai penelitian mengenai stress baik dari disiplin ilmu psikologi
maupun kesehatan, sebagian besar menemukan bahwa stress berkontribusi negatif
bagi kesehatan. Penelitian tersebut membuktikan bahwa stress berpotensi
mempertinggi peluang seseorang untuk terinfeksi penyakit, dan menurunkan daya
tahan tubuh. Dampak negatif lainnya adalah stress bisa menimbulkan perasaan
tidak nyaman jika tidak mampu dikelola, sehingga diperlukan suatu kemampuan
untuk mengelola stres atau stress management.
Tanda-tanda reaksi stress manusia meliputi reaksi fisik, antara lain
tingginya detak jantung (increased heart rate) dan berkeringat dingin (cold hand).
Stress adalah tanggapan umum terhadap adanya tuntutan pada tubuh. Tuntutan
tersebut adalah keharusan untuk menyesuaikan diri, dan itu menyebabkan
keseimbangan tubuh terganggu.
Stress sebaiknya dideteksi lebih awal agar mendapatkan penanganan yang
lebih serius sehingga gejala stress dapat diminimalisasi dan tidak berkepanjangan.
Gejala stress yang tidak diatasi lebih dini dapat menimbulkan beberapa penyakit
fisik seperti pusing, nyeri, insomnia, dan bahkan yang paling parah dapat
menyebabkan penyakit jantung, stroke, kanker, Ulkus, Rheumatoid Arthritis dan
penyakit lainnya.
Permasalahan inilah yang kemudian menjadi latar belakang dibuatnya alat
ini. Dengan dibuatnya alat bantui stress ini diharapkan dapat membantu
Universitas Sumatera Utara
masyarakat untuk mengetahui stress yang dialaminya secara dini sehingga tidak
berdampak pada kesehatannya.
Alat ini merupakan perpaduan antara ilmu elektronika, bidang medikal, dan
ilmu psikologi sehingga alat ini diharapkan memiliki standar yang sama dengan
skala ukur yang digunakan pada skala ukur psikologi.
1.2 Perumusan Masalah
Dalam hal ini yaitu alat pendeteksi stress, terdapat beberapa poin pembahasan
yaitu:
1.
Bagaimana pengkonfigurasian antara sensor GSR, DS18B20 dan HIR333
agar dapat menentukan seseorang itu stress.
2.
Bagaimana mengolah data dari sensor-sensor yang digunakan
3.
Mengumpulkan data menggunakan alat deteksi stress
4.
Bagaimana pengolahan data pada mikrokontroler.
1.3 Batasan Masalah
Adapun batasan-batasan masalah yang dibuat agar dalam pengerjaan skripsi ini
dapat berjalan dengan baik adalah sebagai berikut :
1.
Parameter yang diukur yakni keringat, detak jantung dan suhu tubuh.
2.
Ketebalan kulit jari diasumsikan sama.
3.
Pengontrol sistem menggunakan ATMega 8
4.
Sistem dikontrol dengan bahasa C (CV-AVR) 3.08
5.
Pengujian alat tidak dilakukan pada keadaan setelah beraktivitas berat,
tidak mengkonsumsi makanan,kafein, ataupun alkohol dan mengalami
penyakit tertentu.
1.4 Tujuan Penelitian
Tujuan membuat alat pendeteksi stress ini adalah :
1.
Untuk dapat mendeteksi suhu, keringat dan detak jantung pada manusia.
2.
Untuk dapat mengetahui karakteristik stress pada manusia
3.
Merancang rangkaian pembaca sensor dan kalibrator untuk menentukan
output
4.
Menentukan kategori tingkat stress dari hasil olahan data – data sensor
Universitas Sumatera Utara
1.5 Manfaat Penelitian
Membantu masyarakat dan psikolog untuk mengetahui apakah masih dalam
kondisi normal, stress ringan, atau stress berat (baik pada diri mereka sendiri
maupun pada klien mereka) secara cepat dan mudah, sehingga mereka dapat
mengambil langkah preventif sebelum stress yang dialaminya bertambah parah.
1.6. Sistematika Penulisan
Untuk mempermudah pembahasan dan pemahaman maka penulis membuat
sistematika penulisan bagaiamana prinsip dari alat pendeteksi stress ini yang
masing-masing bab mempunyai hubungan saling terkait dengan bab yang lain.
BAB I
PENDAHULUAN
Dalam hal ini berisikan mengenai latar belakang, tujuan
penulis,
batasan
masalah,
rumusan
masalah
serta
sistematika penulisan.
BAB II
LANDASAN TEORI
Dalam bab ini dijelaskan tentang teori pendukung yang
digunakan umtuk pembahsan dan cara kerja dari rangkaian
teori pendukung itu antara lain tentang sensor GSR, sensor
detak jantung, rangkaian amplifier, mikrokontroler, output
display, pengumpulan data.
BAB III
PERANCANGAN ALAT
Dalam bab ini dibahas tentang perancangan alat, yaitu
diagram blok, dari rangkaian, skematik dan masing-masing
rangkaian.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
Dalam bab ini dijelaskan tentang pengujian alat yang telah
dibuat, sehingga data yang diproleh dari alat ini adalah
valid dan hasil analisa dari rangkaian beserta sistem kerja
alat, dan juga pemrograman.
Universitas Sumatera Utara
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
Bab ini
merupakan
penutup
yang meliputi
tetang
kesimpulan dari pembahasan yang dilakukan dari penelitian
ini serta saran yang berkaitan dengan seluruh proses
perancangan dan pembuaan skripsi ini.
Universitas Sumatera Utara
Download